Sekolah sambil Mesantren di SMK Farmasi Nurul Firdaus, Jaminan Raih Masa Depan Gemilang

BERITA EDUKASI, ruber.idSekolah sambil pesantren saat ini menjadi pilihan utama orangtua di Indonesia. SMK Farmasi Nurul Firdaus bisa menjadi pilihan tepat.

Tidak sedikit orangtua dari berbagai daerah menyekolahkan anaknya sambil mesantren.

Hal ini tentu menjadi pilihan sangat baik. Karena, selalu anak dapat tetap mengenyam pendidikan formal, juga bisa menimba ilmu agama secara maksimal.

Di sisi lain, saat ini bidang farmasi menjadi filihan favorit karena menjanjikan masa depan cerah.

Jika ini menjadi pilihannya, sekolah sambil mesantren di SMK Farmasi Nurul Firdaus Ciamis menjadi pilihan tepat.

Sebab, selain berbasis pesantren, lulusan SMK Farmasi Nurul Firdaus juga terbukti telah diserap 100% oleh lapangan kerja.

“Di sekolah berbasis pesantren ini siswa akan diberikan pendidikan sekaligus pembinaan yang sistematik,” kata Pendiri SMK Farmasi Nurul Firdaus yang berlokasi di Dusun Panoongan, Desa Kertaraharja, Kecamatan Panumbangan, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Baca juga:  Hadapi Era Industri 4.0 di Pangandaran, Guru SD SMP Harus S2

Gumilar menjelaskan, Pondok Pesantren Nurul Firdaus sendiri konsen menyiapkan generasi unggul yang memiliki moralitas dan mentalitas yang baik.

“SMK Farmasi Nurul Firdaus juga sudah sejalan dengan perkembangan zaman,” jelasnya.

Selain itu, kata Gumilar, lulusan SMK Farmasi Nurul Firdaus disiapkan untuk mengikuti datangnya Asean Free Trade Area (AFTA) dan siap dalam menghadapi persaingan global.

“Di sini, selain ilmu agama, kami didik para siswa menjadi tenaga kerja siap pakai yang kompeten dan mampu bersaing di dunia kerja,” sebutnya.

Gumilar menjelaskan, melalui metode pendidikan yang sistematik sejalan dengan program pemerintah dan berbasis pesantren ini, lulusan SMK Nurul Firdaus dapat memiliki kemampuan bersaing.

Sehingga, sambung Gumilar, para lulusannya, nantinya dapat menjadi tenaga kerja yang profesional dan produktif, adaptif dan kreatif, serta mampu mengatasi perkembangan teknologi yang sangat cepat sekarang ini.

Baca juga:  Kemenag Pangandaran Sebut Materi Khilafah di Buku Mapel MA Sudah Sesuai Silabus

“SMK Farmasi ini didirikan guna menjawab tantangan perkembangan industri bidang farmasi,” jelasnya.

Gumilar menambahkan, bidang farmasi sendiri menjadi salah satu bidang yang menjanjikan di Indonesia, dewasa ini.

“Ketika sebagian besar industri kewalahan ditimpa resesi, industri farmasi justru berkembang tiap tahun,” terangnya.

Gumilar menerangkan, hal ini terungkap dari data pada tahun 1998, di mana pasar bidang farmasi berkembang 25%.

Kemudian pada tahun 1999 kembali bertambah 20%, dan tahun 2000 mencapai 50%, dan perkembangan bidang farmasi di Indonesia ini berkesinambungan hingga tahun 2008.

“Saat ini, tenaga asisten apoteker juga merupakan backbone di sektor apotek dan laboratorium klinik. Perkembangan farmasi ini mengikuti perkembangan perumahan.”

Baca juga:  Alumni Fakultas Hukum Unpad: Mahasiswa Jangan Paham Teori Saja

“Karena, di tiap wilayah yang pemukimannya berkembang, akan berkembang pula apotek dan laboratorium klinik,” ucapnya.

Maka dari itu, lanjut Gumilar, SMK Farmasi Nurul Firdaus hadir untuk menjawab kebutuhan tersebut dengan mencetak tenaga kerja di bidang farmasi yang unggul, profesional sekaligus berakhlak mulia. (R003)

BACA JUGA: Berbasis Pesantren, Lulusan SMK Farmasi Nurul Firdaus 100% Diserap Lapangan Kerja