3 Restoran di Tasikmalaya yang Paling Diminati, Selain Murah Rasanya Enak Banget Pokoknya!

3 Restoran di Tasikmalaya yang Paling Diminati, Selain Murah
Foto from ulasan Google Prasodjo Rahardjo

GAYAIN, ruber.id – Kali ini, kami akan memberikan rekomendasi bagi kalian yang mencari restoran di Tasikmalaya selain enak tentunya murah.

Restoran yang kami rekomendasikan, tentunya menyediakan berbagai makanan yang menjadi andalan masing-masing.

Selain itu, restoran-restoran tersebut selain murah tentunya juga enak dan sangat ramai oleh pengunjung.

Jadi, bagi kalian yang sedang mencari restoran murah bisa terus simak artikel ini.

3 Restoran di Tasikmalaya yang Paling Diminati

1.Warung Nasi Ampera

Warung nasi Ampera ini berlokasi di Jalan. Yudanegara Nomor 6, Kelurahan Yudanagara, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat.

Restoran satu ini memiliki berbagai ragam makanan khas Sunda, seperti jengkol balado, ayam bakar atau goreng dan masih banyak lainnya.

Baca juga:  Ichiban Sushi Express Hadir di Plaza Asia Sumedang

Tentunya, semua makanan akan diberikan lalapan dan sambal yang sangat khas sekali.

Selain itu, tersedia juga berbagai makan seafood seperti udang, cumi-cumi, ikan kerapu yang tentunya diolah dengan berbagai cara.

Warung Nasi Ampera, hampir tak pernah sepi karena memang buka 24 jam dan tepat di belakang Masjid Agung Tasikmalaya.

2. Warung Nasi MM

Warung Nasi MM berlokasi di Jalan Yudanegara, Kelurahan Yudanagara, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat.

Restoran murah lainnya, bisa kalian temukan hanya dengan searching Google saja.

Kuliner yang ditawarkan pun kebanyakan khas Sunda, serta kalian bisa meminta untuk memanaskan makanan yang telah kalian pilih.

Warung Nasi MM, jelas tidak pernah sepi karena memang berada di daerah pusat kota dan tutup pada pukul 00:00 WIB.

Baca juga:  Ragam Komentar Warga Tasikmalaya soal Tol Cigatas, Wagub Jabar: Jangan Percaya Spekulan!

3.Restoran Citra Bundo

Berlokasi di Jalan Yudanegara Nomor 51, kelurahan Yudanagara, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat.

Tempat satu ini menawarkan makanan khas Padang yang sangat enak, apalagi jika kalian makan ditempat.

Selain murah, makanan yang disuguhkan pun tidak perlu diragukan lagi soal rasa.

Jika kalian mencari makanan khas Padang, maka bisa mencoba untuk mengunjungi restoran satu ini.

Restoran satu ini beroperasi setiap hari, dari mulai pukul 08:00 hingga 23:00 WIB dan menjadi pilihan pengunjung yang menyukai makanan khas Minang.