GAMEON  

Skill dan Build Yin Full Damage Tersakit Mobile Legends

Skill dan Build Yin Full Damage Tersakit Mobile Legends
Foto Hero Yin from Mobile Legends

GAMEON, ruber.id – Yin merupakan hero Mobile Legends, dengan role fighter yang mempunyai potensi untuk duel 1vs1. Dengan skill yang menarik.

Rilis pada 18 Januari 2022 lalu, Yin menjadi salah satu counter hero lincah Yu Zhong, Natalia, Lancelot.

Yang membuatnya over power (OP) di Land of Dawn adalah Yin dapat berubah menjadi Lieh. Dan tentunya, memiliki damage lebih tinggi.

Di season 25 ini, Yin menjadi rebutan pick ataupun banned saat di ranked. Kami akan membahas semua skill, dan build full damage untuk Yin.

Skill Pasif

Yin, memberikan 120% damage yang meningkat saat tidak ada hero teman satu tim di sekitar.

Skill Pertama

Memperoleh Movement Speed tambahan dan memperkuat Basic Attack berikutnya, selama 3 detik.

Baca juga:  Build Vale Mobile Legends Tersakit 2022, Angin Kematian

Saat terkena lawan dengan Basic Attack yang diperkuat, Yin akan melemparkan pukulan lain yang di-charge ke depan.

Memberikan damage besar kepada lawan di jalurnya, dan dapat mengurangi Cooldown hingga 35%.

Skill Kedua

Yin, melakukan dash ke depan dan meninggalkan Golden Ring di belakang. Sambil memberikan damage kepada lawan, di sepanjang jalur.

Golden Ring akan menyusul Yin, dan jika terkena lawan, akan menyebabkan efek stun selama 1 detik.

Skill Ultimate

Yin, menarik hero lawan ke dalam areanya selama 8 detik dan berubah menjadi Lieh.

Lieh, memiliki skill yang lebih kuat dan defense tambahan. Area akan berakhir lebih cepat, jika salah satu dari kedua hero di dalamnya tereliminasi.

Baca juga:  Tips Bermain Game Bola Basket NBA 2K22 untuk Pemula

Jika berhasil mengeliminasi hero lawan, Yin akan memulihkan sebagian HP-nya.

Kemudian, meninggalkan area dengan Cooldown skill Non-Ultimate, dan melanjutkan pertarungan sebagai Lieh selama 8 detik.

Selain itu, ini adalah build Yin full damage tersakit di Mobile Legends.

Tough Boots

Item pertama, berguna agar Yin tidak lebih cepat lolos dari efek CC (crowd control) sebesar 30%.

Hunter Strike

Selain mengurangi Cooldown 10% dan tambahan 80 Physical Attack, item ini mempunyai pasif unik. Jika, hero lawan atau creep 5 kali akan menambahkan Movement Speed sebesar 50%.

War Axe

Item wajib full damage untuk para hero fighter termasuk Yin. Dengan pasif unik, yang memberikan damage cukup tinggi.

Baca juga:  Ubisoft dan Riot Games Kerjasama Berantas Toxic Player

Malefic Roar

Dengan item satu ini, lawan pun bisa lebih cepat tereliminasi dengan sekali combo.

Bloodlust Axe

Item kelima, bermanfaat untuk menambahkan 20% Spell Vamp.

Gunanya, jika Yin menggunakan skill atau basic attack ke minion dan creep akan menambahkan sejumlah HP.

Blade of Despair (BOD)

Item wajib terakhir, mempunyai tambahan 160 Physical Attack dan 5% Movement speed.

Jadi, itulah skill dan build Yin full damage tersakit Mobile Legends.

Sekali ciduk, lawan langsung hilang. Bisa kalian gunakan untuk di Exp Lane ataupun Jungler.