CIAMIS  

MUI Ciamis Minta Tuyul dalam Botol Dimusnahkan

CIAMIS, ruber.id – MUI Ciamis, Jawa Barat meminta dua tuyul dalam botol yang ditemukan warga dimusnahkan.

Diketahui, dua sosok mahluk gaib menyeramkan di dalam botol tersebut ditemukan Diketahui, Ibnu Kasir, 45, petani sekaligus guru ngaji.

Ibnu Kasir menemukan botol tersebut di sekitar rumahnya di Dusun Pahauran RT 02/06, Desa Sindangsari, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis.

Penemuan sosok diduga tuyul ini kemudian membuat heboh warga Ciamis.

Pjs Ketua MUI Ciamis Saeful Ujun mengimbau warga tidak mempercayai benda seperti halnya tuyul dalam botol tersebut.

“Itu termasuk musyrik dan diharamkan oleh agama Islam,” ucapnya.

Untuk itu, Ujun meminta agar sang penemu, memusnakan apa yang ditemukannya itu.

Baca juga:  Tingkatkan Ekonomi dan SDM, Pemdes Sidaharja Ciamis Siapkan THR untuk Warga

“Cara memusnahkannya bisa dengan dibakar atau dibuang ke air,” jelasnya.

Saat memusnahkan benda mistis itu, kata Ujun, harus dengan cara memanjatkan doa disertai keyakinan bahwa benda tersebut akan dimusnahkan.

Benda ini, kata Ujun, wajib dimusnahkan karena akan mengundang syirik.

Apalagi, lanjut Ujun, jika benda-benda tersebut di-khodam-kan. Itu perilaku musyrik.

“Jadi lebih baik dimusnahkan. Jangan percaya benda-benda yang menjurus pada syirik.”

“Cukup percaya pada Allah SWT. Dan pada dasarnya, manusia itu lebih tinggi derajatnya dari pada jin,” ucapnya. (R012/Akrim)

Baca berita sebelumnya: Ini Dia Dua Sosok Mahluk Gaib Menyeramkan yang Bikin Heboh Ciamis