GAMEON  

Cerita dan Fakta Grock Mobile Legends, Benteng dari Land of Dawn

Cerita dan Fakta Grock Mobile Legends, Benteng dari Land of Dawn
Foto from game Mobile Legends

GAMEON, ruber.id – Grock Mobile Legends merupakan hero tipe tank, yang dirilis oleh Moonton pada tahun 2017. 

Hero tersebut kembali menjadi salah satu META di season 25 ini.

Tentunya juga menjadi langganan banned dan pick ketika di ranked, untuk tier rank legend ke atas.

Tidak hanya itu, di kejuaraan bergengsi pun hero tersebut sangat sering digunakan oleh para pro player ternama.

Untuk menggunakan hero ini, kalian harus bisa memanfaatkan pasif yang sangat berguna agar tidak mudah dieliminasi lawan.

Cerita Grock Mobile Legends

Sosok raksasa yang bernama Stone Titans, ia merupakan salah satu makhluk yang menghuni dan juga mendiami benteng wilayahnya.

Baca juga:  Sinopsis Anjani 19 Juni 2021, Istri dan Anak Ammar Mau Diusir

Makhluk ini memiliki tubuh berbatu, yang tahan terhadap segala macam bentuk kekuatan fisik.

Namun karen kesamaannya dengan sebuah alam, makhluk ini lebih banyak tertidur dengan aman.

Raksasa bertubuh batu ini, lebih suka berhibernasi dalam waktu yang sangatlah lama.

Karena, mereka sulit untuk hidup kembali dengan sejumlah energi yang mereka punya.

Hingga suatu hari, penghuni sosok lain yang mendiami dari benteng raksasa tersebut sontak terbangun.

Sosok penghuni lain tersebut, yaitu bernama Grock dan ia merupakan ras yang sangatlah langka.

Yang hidup jauh di dalam pegunungan Land of Dawn, yang sekarang menghuni Fortress.

Ia pun akhirnya memutuskan untuk meninggalkan benteng tersebut.

Dan dengan cepat ia pun pergi ke segala penjuru, untuk mencari tahu siapa pemilik dari sebuah benteng kuno.

Baca juga:  Drakor Peng, Komedi Romantis tentang Wanita yang Dicintai 4 Pria

Dengan segala kekuatan yang ia miliki, dan kini ia sudah siap untuk menghadapi segala misi yang akan dijalankan.

Sekarang pegunungan Land of Dawn pun tidak terlihat seperti yang dulu lagi.

Dengan kehadirannya itu dan juga segala kekuatan yang ia miliki, gunung tersebut pun berubah menjadi sebuah bebatuan.

Tanah Land of Dawn yang dulunya terlihat sangat hijau, kini berubah menjadi keras dan mengering.

Itu semua karena adanya Grock dan juga para Stone Titans yang lain, membuat Fortress yang mereka lindungi seakan hidup kembali.

Dan ternyata, hero tersebut mempunyai beberapa fakta unik yang wajib kalian ketahui. 

1.Ukuran

Grock merupakan hero yang ukurannya paling besar serta memiliki senjata terbesar diantara hero lain di Land Of Dawn.

Baca juga:  Troublemaker Menjadi Horror, Budi Dikejar Hantu Perempuan Seram

2.Inspirasi

Kemudian, ia merupakan yang paling banyak memiliki bug dan terinspirasi dari hero Grunk di game Magic Rush.

Itulah Cerita dan Fakta Grock Mobile Legends, yang merupakan benteng dari Land of Dawn yang wajib kalian ketahui.