GAYAIN  

Resep Pepes Tahu, Hidangan Khas Nusantara yang Menggugah Selera

Resep Pepes Tahu

BERITA TIPS, ruber.id – Tahu merupakan makanan yang terbuat dari bahan dasar kacang kedelai. Ada ragam cara untuk menikmatinya, salah satunya, melalui resep pepes tahu yang akan ruber bagikan.

Tahu terkenal sebagai sumber protein nabati yang baik bagi tubuh.

Bahkan, makanan ini sering menjadi sumber protein bagi vegetarian, karena dapat menggantikan kebutuhan gizi yang dapat kita temukan pada daging.

Hal yang juga penting, tahu mengandung fitoestrogen (phytoestrogen) yaitu isoflavon.

Kandungan ini, berasal dari kacang kedelai yang merupakan bahan dasar dari tahu.

Apapun bentuknya, tahu memiliki ragam kandungan gizi yang baik untuk kesehatan Anda.

Agar lebih awet, tahu juga bisa kamu bekukan dalam freezer dan bisa bertahan hingga lima bulan.

Baca juga:  Suka Belanja Kosmetik Lewat Online? Perhatikan Hal Ini Sebelum Transaksi

Dengan cara penyimpanan ini, kamu bisa memasak tahu kapanpun kamu mau. Dengan berbagai resep masakan tahu yang nikmat dan juga sehat.

Salah satu masakan tahu yang enak dan banyak penggemarnya adalah pepes tahu.

Berikut ini bahan yang harus kamu siapkan dan cara membuat pepes tahu.

Bahan

  • 300 gram Tahu putih
  • 1 Butir telur ayam
  • 1 Buah tomat merah, potong kecil
  • 2 Sendok makan daun bawang, iris halus
  • 20 Helai daun kemangi
  • 1 sendok makan Kaldu ayam
  • 1/2 sendok teh Gula pasir
  • Daun pisang untuk bungkus,

Proses

Haluskan 3 butir bawang merah, 2 siung bawang putih.

Kemudian 2 buah cabe merah keriting, 1/2 sendok t3h merica butiran, dan 1 sendok teh garam.

Baca juga:  Strategi Pemprov Jabar Promosikan Pariwisata Lewat Film Love In Pangandaran

Cara Pembuatan

Tiriskan tahu putih hingga semua airnya keluar. Selanjutnya, tumbuk hingga halus.

Aduk tahu halus dengan telur, daun bawang, tomat, bumbu halus, daun kemangi, daun bawang, kaldu ayam dan gula pasir hingga benar-benar rata.

Bagi adonan tahu ini menjadi empat bagian. Lalu, ambil dua lembar daun pisang.

Taruh satu bagian adonan tahu di salah satu sisinya. Gulung sambil padatkan dan semat kedua ujungnya dengan lidi.

Kukus dalam kukusan panas selama 30 menit hingga matang. Angkat dan dinginkan. Pepes tahu sudah siap kamu hidangkan.

Namun, jika ingin menambahkan wangi aromatik daun yang menggungah selera, bisa juga setelah proses kukus pepes tahu ini kamu panggang sebentar di atas bara api hingga agak kering, baru hidangkan.

Baca juga:  Ide Fashion untuk si Tomboy

Penulis: Eka Kartika Halim/Editor: Bam