GARUT  

Wabup Garut Hadiri Pengukuhan PPLB Cibatu

Wabup Garut Hadiri Pengukuhan PPLB Kecamatan Cibatu
Wakil Bupati Garut dr. Helmi Budiman menghadiri acara Pengukuhan PPLB (Pengurus Pusaka Lodaya Bodas) Cibatu di Kampung Payung, Desa Sukalilah, Kecamatan Cibatu, Garut, Rabu (7/9/2022). ist/ruber.id

BERITA GARUT, ruber.id – Wakil Bupati Garut dr. Helmi Budiman menghadiri Pengukuhan PPLB (Pengurus Pusaka Lodaya Bodas) Kecamatan Cibatu di Kampung Payung, Desa Sukalilah, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Garut, Rabu, 7 September 2022.

Wabup Helmi mengucapkan selamat kepada para pengurus yang telah dikukuhkan.

Ia berharap, dengan dikukuhkannya PPLB Kecamatan Cibatu, dapat memberikan warna. Khususnya, terhadap seni budaya dan olahraga di Kabupaten Garut.

“Seni budaya, pencak silat ge aya, olaharga ge aya, kadituna Garut ku berbagai langkah, ku berbagai sisi jadi kabupaten wisata anu janten tujuan (wisatawan) Indonesia, dan masyarakat internasional,” ucap Helmi.

Ia juga berterimakasih kepada PPLB yang telah memberikan dedikasi ilmu bela diri, dan telah menjaga negara serta bangsa.

Baca juga:  Bupati Rudy Lantik Forum Kabupaten Garut Sehat

Helmi menjelaskan, tidak menutup kemungkinan para pejuang kemerdekaan Republik Indonesia (RI) dahulu juga dibekali oleh ilmu bela diri pencak silat.

“Mungkin, waktu itu namanya bukan PPLB, namanya mungkin pencak silat we harita mah (dahulu). Tapi dibekelan (diberi bekal). Sehingga bisa berjuang, bisa sasarengan (bersama) untuk membangun negara kita Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ucapnya.

Helmi menitipkan kepada aparat pemerintah setempat untuk tetap mengembangkan perguruan. Sehingga, bisa terus berkembang menjadi lebih baik dari sebelumnya.

“Selamat sekali lagi kepada para pengurus, saya ucapkan terima kasih karena sudah menjalankan acara ini. Pak Kades nitip ya Pak Kadis nitip ya, Pak Camat, perguruan ini mudah-mudahan bisa berkembang sejajar dengan perguruan yang lain di Kabupaten Garut,” ucapnya.

Baca juga:  Hotel Familie Ayu Garut, Low Budget yang Bikin Betah

Ia berharap, ke depannya PPLB bisa melahirkan para penerus. Khususnya, seniman maupun atlet yang bisa mengharumkan nama baik Kabupaten Garut.