Update Corona Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu 8 Agustus 2020

TASIKMALAYA, ruber.id – Dari 34 kasus konfirmasi positif corona di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, 10 di antaranya sudah dinyatakan sembuh.

Hingga Sabtu (8/8/2020), masih ada 23 orang positif COVID-19 lainnya dalam perawatan, dan 1 orang meninggal.

Pasien positif virus corona tersebar di 10 kecamatan di Kabupaten Tasikmalaya.

Meliputi Kecamatan Pagerageung sebanyak 1 orang; Kecamatan Sariwangi 1 orang; Kecamatan Leuwisari 1 orang.

Lalu, di Kecamatan Singaparna 1 orang; Kecamatan Salawu 1 orang; Kecamatan Sodonghilir 1 orang.

Kemudian, Kecamatan Jatiwaras 2 orang; Kecamatan Cibalong 2 orang; Kecamatan Cikalong 2 orang.

Kasus tertinggi pasien positif corona di Kabupaten Tasikmalaya sendiri ada di Kecamatan Cipatujah yaitu 20 orang.

Tingginya kasus pasien positif corona ini harus membuat warga di Kabupaten Tasikmalaya lebih waspada. (R015/dede)

Baca juga:  Pandemi COVID-19, Warga Sumedang Diminta Berempati

BACA JUGA: Gabut Usai Di-PHK, Dua Sahabat asal Tasikmalaya Nekat Jualan Sabu