Ini Fungsi Tombol Pengunci di Tuas Transmisi Mobil Matik

Transmisi Mobil Matik
TUAS transmisi mobil matik. dede/ruber.id

BERITA OTOMOTIF, ruber.id – Seiring berjalannya waktu, tak sedikit orang memilih membeli mobil transmisi matik ketimbang mobil biasa atau manual. Sehingga minat terhadap mobil matik pun kian meningkat.

Terlebih, mobil matik bisa membuat pengemudi lebih santai dalam berkendara, tanpa perlu kerepotan memindahkan gigi. Selain itu, memudahkan mereka yang belum terlalu bisa memakai mobil biasa.

Bagi Anda yang belum mengetahui model persneling pada mobil matik tentu tidak bisa membayangkannya. Mungkin saja Anda membayangkan gerakkan tuas mobil matik sama dengan mobil biasa.

Bayangan itu tidak sepenuhnya salah.
Karena ada tiga model tuas transmisi pada mobil matik, yakni gate atau zig-zag, straight atau lurus dan knob. Model ketiga ini memang belum banyak ditemukan pada mobil matik lama.

Baca juga:  Tenways New Ago X Urban, Ramaikan Persaingan Pasar Sepeda Listrik di Indonesia

Karena hanya mobil-mobil matik keluaran baru saja yang menggunakan model ketiga itu. Anda tentu belum mengetahui jika ternyata pada tuas model straight, ada tombol pengunci pada bagian tuasnya.

Fungsi dan Peranan Penting Tombol Pengunci

Tetapi tombol tersebut tidak Anda temukan pada mobil matik yang memiliki model persneling zig-zag. Kemudian, apa sih fungsi dari tombol pengunci tuas tersebut? Apakah memiliki peranan penting untuk mobil matik saat melaju di jalanan?

Menurut informasi beredar, tombol pengunci ini memiliki fungsi untuk mencegah transmisi berpindah tanpa sengaja. Ketika mengemudi tangan kita seringkali tanpa sadar bergerak dan menyentuh tuas.

Dengan adanya tombol pengunci, Anda tidak perlu takut lagi menyentuh tuas tersebut. Artinya tombol penguncian persneling tersebut mencegah tuas bergerak sendiri akibat tersentuh tanpa sengaja.

Baca juga:  Aplikasi Top Server, Khusus Bagi yang Ingin Jualan Pulsa Tapi Gak Punya Modal

Tuas pada mobil matik memang sangat rawan lantaran tidak ada kopling untuk menahannya. Sehingga tersentuh sedikit saja, tuas akan bergerak dan tentunya akan membahayakan pengemudi saat mobil masih melaju.

Gas mobil akan terganggu saat tuas tiba-tiba menggeser transmisinya sendiri. Mobil pun akan mengalami beberapa kendala yang memang bisa berisiko besar. Jika mobil matik Anda belum mempunyai tombol pengunci, sebaiknya tuas benar-benar dijaga dengan baik.

Dikhawatirkan, anak atau tangan Anda sendiri menyentuh tuas tanpa sengaja. Sepele memang, tapi dampaknya bisa berakibat fatal. Nah untuk yang sudah dilengkapi dengan tombol pengunci akan lebih dimudahkan, tetapi juga perlu berhati-hati. (CW-06/khairul anam)

BACA JUGA: Kebiasaan Ini Bisa Membuat Malu saat Mengendarai Mobil Matik