Sekolah di Sumedang Tunggu Keputusan Disdik soal Ujian Sekolah

SUMEDANG, ruber.id – Sejumlah sekolah di Sumedang, Jawa Barat menunggu keputusan soal pelaksanaan ujian sekolah (US).

Apakah di tengah pandemi COVID-19 akan tetap dilaksanakan atau dibatalkan seperti ujian nasional.

Kepala SMPN 8 Sumedang Asep Jamiat menyebutkan, pihaknya masih menunggu informasi terkait US ini dari Dinas Pendidikan (Disdik) Sumedang.

“Kami menunggu keputusan Disdik Sumedang terkait penyelenggaraan ujian sekolah,” ujarnya kepada ruber.id, Sabtu (4/4/2020).

Asep menyatakan, pihak sekolah sendiri saat ini sudah melakukan persiapan manakan ujian sekolah tetap dilaksanakan di tengan wabah corona.

“Segala sesuatunya sudah kami siapkan, hanya tinggal menunggu surat keputusan dari Disdik saja.”

“Apakah memang akan dilaksanakan atau tidak,” sebutnya didampinggi Komite Sekolah Heri Subiyana.

Baca juga:  Jelang Puncak Arus Mudik, Polisi Tambah Kekuatan di 6 Titik Rawan Macet di Jalur Selatan Ciamis

Jika jadi dilaksanakan, kata Asep, seperti apa pelaksanaan ujiannya. Apakan melalui daring (Via telepon), atau luring (Zona).

Sementara Ketua Komite SMPN 8 Sumedang Heri Subiyana mengatakan seharusnya saat ini Disdik sudah mengeluarkan surat keputusan terkait penyelenggaraan ujian sekolah ini.

Diketahui bersama, kata Heri, pelaksanaan ujian sekolah ini ditunda pelaksanaannya untuk mencegah penyebaran COVID-19.

“Seharusnya untuk hal ini, Disdik sudah mengeluarkan surat edarannya,” sebutnya.

Heri menganggap, pelaksaan ujian US via daring akan lebih aman dilaksanakan di tengah mewabahnya COVID-19. (R017/Uya)

BACA JUGA: FMKKS Sumedang: Dana BOS Bisa Digunakan untuk Pencegahan Corona