Resmikan Alun-alun Kota Bekasi, Kang Emil: Sebagai Kado Kasih Sayang

Resmikan Alun-alun Kota Bekasi

BERITA BEKASI, ruber.id – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil atau akrab disapa Kang Emil, meresmikan Alun-alun Kota Bekasi, Senin (21/2/2022).

Setelah selesai proses renovasi, Alun-alun Kota Bekasi kini terlihat lebih indah, rapi, dan bersih.

Kang Emil mengatakan, kehadiran Alun-alun Kota Bekasi ini, menjadi bukti kasih sayang. Pemprov Jawa Barat kepada warga Kota Bekasi.

Kang Emil juga mencurahkan beberapa ide coretan pada desain alun-alun ini.

Salah satu contoh, adalah hiasan payung raksasa lengkap dengan tulisan Alun-alun Kota Bekasi.

Selain itu, di bawah payung raksasa tersebut juga terdapat beberapa bangku yang bisa warga gunakan untuk duduk-duduk santai.

“Pak Gubernur, sayang sama warga Bekasi. Lewat komunikasi, setelah mengetahui maunya warga seperti apa, kemudian dikasih catatan dan optimalisasi,” ucapnya.

Baca juga:  bank bjb Khitan 250 Anak, Gratis!

Kang Emil menyebutkan, selain alun-alun, ada juga bantuan untuk kesehatan warga sebesar Rp60 miliar.

“Walau mungkin belum ideal, tapi Insya Allah, terus ditambahi,” katanya.

Kang Emil berharap, alun-alun ini bisa warga Kota Bekasi manfaatkan untuk refreshing.

Hingga untuk berinteraksi satu sama lain, sehingga kebahagiaan warga Kota Bekasi bisa meningkat.

Hal ini kata Kang Emil, sejalan dengan slogan Jabar Juara Lahir Batin.

Karena, selain fokus pada pembangunan infrastruktur, Pemprov Jabar juga memberikan perhatian pada kesehatan mental warga Jabar.

“Ini penting sekali. Dalam Jabar Juara Lahir Batin, ekonomi difasilitasi, dibangun 10 jalan tol. Termasuk Bekasi-Cawang- Kampung Melayu (Becakayu).”

“Namun, urusan kebahagiaan juga harus ada,” katanya.

Baca juga:  Jatuh ke Manhole Kapal Tongkang di Laut Cirebon, ABK Tewas

Kang Emil Minta Warga Kota Bekasi Jaga dengan Baik Fasilitas Publik Ini