Peringatan Hari Guru Nasional 2024 di SMA Negeri 5 Tasikmalaya, Penuh Haru dan Makna

Peringatan Hari Guru Nasional 2024 di SMA Negeri 5 Tasikmalaya
Andy Kusmayadi/ruber.id

BERITA EDUKASI, ruber.id – SMA Negeri 5 Tasikmalaya menggelar peringatan Hari Guru Nasional 2024 dengan penuh haru dan kehangatan, Senin (25/11/2024).

Acara yang berlangsung di lapangan upacara sekolah ini dimulai setelah upacara bendera, menampilkan momen-momen spesial yang menggugah perasaan seluruh peserta.

Salah satu momen paling menyentuh adalah pembacaan puisi berjudul Lentera Kehidupan oleh Erlita, seorang siswi berbakat dari Campus 5.

Puisi ini, menggambarkan dedikasi dan pengorbanan para guru dalam mendidik dan membimbing siswa.

Dengan iringan instrumen musik dari kelompok paduan suara ekstrakurikuler Sanggar Seni dan Teater (SENTER) Campus 5, suasana semakin syahdu. Banyak yang tak kuasa menahan air mata, baik dari kalangan guru maupun siswa.

Baca juga:  MTs di Pangandaran Gunakan Wajan Perkuat Sinyal Internet

Selain pembacaan puisi, para siswa juga memberikan setangkai bunga kepada para guru sebagai simbol penghormatan dan rasa terima kasih.

Mereka secara bergiliran menyalami dan menyampaikan rasa hormat kepada guru-guru yang hadir, menciptakan momen kebersamaan yang erat.

Wakil Kepala Bidang Kesiswaan SMA Negeri 5 Tasikmalaya, Hj Herni Marlina memberikan apresiasi tinggi kepada siswa-siswi yang telah menginisiasi kegiatan ini.

“Kami tidak melihat dari apa yang diberikan, tetapi lebih pada makna yang terkandung. Ini adalah ungkapan rasa hormat dan terima kasih mereka kepada para guru,” ujar Herni.

Herni juga menyampaikan harapan agar para guru terus memberikan ilmu terbaik kepada siswa.

“Hari Guru Nasional tahun ini, menunjukkan betapa erat hubungan antara guru dan siswa serta pentingnya penghargaan terhadap kiprah para guru. Guru hebat, Indonesia kuat, inilah kunci menuju Indonesia emas,” kata Herni.

Baca juga:  Warga Cipatujah Hilang Tenggelam di Sungai Ciandum Tasikmalaya

Peringatan Hari Guru Nasional 2024 di SMA Negeri 5 Tasikmalaya ini, menjadi bukti nyata bagaimana hubungan guru dan siswa dapat menciptakan momen penuh makna yang tak terlupakan.***