Oded M Danial Meninggal, Kader PKS Tasikmalaya Berduka

Oded M Danial Meninggal
Walikota Bandung Oded M Danial. IG @mangoded_md

BERITA TASIKMALAYA, ruber.id – Wali Kota Bandung Oded M Danial meninggal dunia di Rumah Sakit Muhammadiyah, Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat (10/12/2021). Kader Partai Keadilan Sosial (PKS) Kota Tasikmalaya berduka.

Kabar duka Oded M Danial meninggal ini, Ketua DPD PKS Kota Tasikmalaya Dede terima, sepulang salat Jumat.

Ia menerima panggilan telepon dan pesan singkat yang memberitakan Oded Muhammad Danial, mengembuskan nafas terakhir saat sedang khotbah Jumat di Masjid Raya Mujahidin, Jalan Sancang, Kota Bandung.

Informasi yang Dede terima menyebut Wali Kota Bandung itu sempat pingsan sebelum naik mimbar.

“Informasi meninggalnya Mang Oded (sapaan akrab Oded) baru saya terima tadi bakda Jumat. Melalui telepon seluler dan pesan WhatsApp,” jelas Dede.

Baca juga:  Tak Tersentuh Pemerintah, Seorang Anak di Tasikmalaya Dipasung Sejak Kelas 5 SD

Atas nama keluarga besar DPD PKS Kota Tasikmalaya, Dede menyampaikan turut berduka.

Dede mengaku sangat kehilangan sosok kader terbaik partainya itu.

Dede meminta untuk mengirimkan doa dari seluruh warga Kota Tasikmalaya untuk kader terbaik PKS tersebut.

“Insya Alloh husnul khotimah. Mohon doanya saja untuk Mang Oded dari seluruh warga Kota Tasikmalaya,” pintanya.

Berikut profil lengkap almarhum Oded M Danial.

Perjalanan Karir Mang Oded

Sekadar informasi, Mang Oded merupakan putra daerah asal Kota Tasikmalaya.

Oded M Danial menjabat Walikota Bandung periode 2018-2023, bersama Yana Mulyana sebagai wakilnya.

Sebelumnya, Mang Oded menjabat Wakil Wali Kota Bandung periode 2013-2018 mendampingi Ridwan Kamil.

Mang Oded juga sempat menjabat sebagai anggota DPRD Kota Bandung periode 2004-2009. Sekaligus sebagai Ketua DPD PKS Kota Bandung.

Baca juga:  Ono Surono: PDI Perjuangan Siapkan Kejutan di Pilkada Jawa Barat

Riwayat Pendidikan:

  • SD Lengkong, Tasikmalaya, 1976
  • SMPN 1, Tasikmalaya, 1979
  • TM Negeri, Tasikmalaya, 1982
  • FISIP Universitas Pasundan

Riwayat Organisasi dan Jabatan:

  • Pelajar Islam Indonesia
  • Pemuda Persatuan
  • Ketua Majlis Pertimbangan Daerah PKS Kota Bandung, tahun 2006-2009
  • Ketua DPD PKS Kota Bandung
    Ketua Pembina Majlis Taklim Al Ukhuwwah
  • Pembina Persaudaraan Seniman Bandung (Paseban)
  • Anggota DPRD Bandung (2009-2013)
  • Wakil Ketua Komisi B DPRD Bandung
  • Wakil Wali Kota Bandung (2013-2018)
  • Wali Kota Bandung (2018-2023).

Oded M Danial meninggal pada usia 59 tahun dan rencananya akan dimakamkan di tanah kelahirannya di Lengkong, Kota Tasikmalaya.

Penulis: Andy Kusmayadi/Editor: Bam