Malam Takbir: 1 Pemudik Positif Corona, Warga Pangandaran Diminta Hati-Hati

Img
BUPATI Pangandaran Jeje Wiradinata. dede/ruber.id

PANGANDARAN, ruber.id – Satu orang pemudik asal Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat dinyatakan positif COVID-19.

Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata menyampaikan, hasil tes swab yang dilakukan terhadap pemudik laki-laki dari Jakarta itu terkonfirmasi positif COVID-19.

Ssbelumnya, pemudik berusia 44 tahun ini menjalani isolasi khusus selama 14 hari dan dilakukan tes swab.

“Hasil tes swab-nya lambat, keburu selesai jalani isolasinya. Dia baru keluar tiga hari dari tempat isolasi,” katanya melalui sambungan telepon, Sabtu (23/5/2020) malam.

Maka dari itu, Jeje meminta, kepada warga Pangandaran untuk hati-hati dengan pemudik, apalagi mereka yang dari daerah zona merah.

Jeje menuturkan, pemudik tersebut berstatus Orang Tanpa Gejala (OTG), saat ini juga akan dibawa ke RSUD Pandega untuk menjalani perawatan di ruang isolasi.

Baca juga:  Lapangan Katapang Doyong Bakal Disulap Jadi Terminal Wisata di Pangandaran

Sementara, kata Jeje, untuk keluarganya sendiri akan dikarantina dan dilakukan rapid test, dilanjutkan dengan tes swab.

Dihubungi terpisah, Jubir Gugus Tugas COVID-19 Pangandaran Yani Achmad Marzuki menambahkan, pemudik yang menjalani isolasi khusus di gedung sekolah dilakukan pemeriksaan.

Kemudian, dilakukan rapid test dan tes swab secara acak. Dari hasil tes swab ada satu pemudik yang dinyatakan positif COVID-19 setelah pulang ke keluarganya.

“Sekarang akan dijemput menggunakan ambulance dan petugas medis lengkap gunakan alat pelindung diri (APD),” tambahnya. (R002/dede ihsan)