BERITA SUMEDANG, ruber.id – Kasus konfirmasi COVID-19 di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat tembus 163 orang, Kamis (24/9/2020).
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) COVID-19 Kabupaten Sumedang Iwa Kuswaeri menyebutkan, ada penambahan 25 kasus baru hari ini.
Sehingga, kata Iwa, total akumulasi kasus konfirmasi positif virus corona atau COVID-19 di Sumedang menjadi 163.
“Dari total tersebut, sebanyak 1 orang dirawat, 27 isolasi mandiri, 131 orang sembuh/selesai isolasi, dan 4 orang meninggal,” katanya, Kamis sore.
Iwa menjelaskan, penambahan 25 orang terkonfirmasi COVID-19 ini yakni 7 orang dari Kecamatan Tanjungsari.
Lalu, 2 orang asal Kecamatan Cimalaka, 2 orang asal Kecamatan Buahdua, 1 orang asal Kecamatan Darmaraja.
Kemudian, 9 orang asal Kecamatan Tomo, 1 orang asal Kecamatan Jatinangor, 1 orang asal Kecamatan Tanjungkerta, dan 2 orang asal Kecamatan Sumedang Utara.
“Kabar baiknya, hari ini, satu orang terkonfirmasi COVID-19 asal Kecamatan Cibugel dinyatakan
sembuh,” jelasnya.
Iwa menyatakan, selain kasus konfirmasi positif virus corona, saat ini ada tiga orang suspek yang masih dirawat/menjalani isolasi, dan 4 orang probable.
“Kepada seluruh masyarakat Sumedang, kami tak henti untuk terus mengajak disiplin menjalankan protokol kesehatan.”
“Ingat 3M, memakai masker, mencuci tangan pakai sabun atau hand sanitizer, dan menjaga jarak, menjauhi kerumunan,” sebutnya. (R003)
BACA JUGA: Konfirmasi COVID-19 di Sumedang Tambah 24, Terbanyak dari Tanjungsari dan Tomo