Lapangan Bola Cisayong Tasikmalaya Menginspirasi Menpora

TASIKMALAYA, ruber — Lapangan Sepak Bola Lodaya Sakti yang berlokasi di Desa/Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya ternyata menginspirasi Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi. Pasalnya, lapangan tersebut berbeda dengan lapangan sepak bola yang biasa ditemui di desa-desa lainnya.

Seperti diketahui, lapangan Lodaya Sakti sudah memenuhi standar Federation of International Football Association (FIFA). Tak tanggung-tanggung, rumput lapangan yang digunakan di sini didatangkan langsung dari Eropa, dari jenis Zoysia Matrella.

BACA JUGA: Recomended Pisan, 4 Wisata Kuliner di Kota Tasikmalaya

“Lapangan ini menginspirasi saya,” ujar Imam pada kunjungan kerjanya ke Desa Cisayong Tasikmalaya Selasa (15/1/2019).

“Pada tahun 2017 lalu Kemenpora ada program satu desa satu lapang. Lapangan sepakbola seperti ini yang saya cita-citakan, kita ingin semua desa memiliki lapangan seperti ini,” lanjut Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi.

Baca juga:  Lapak Kopi Bringkod Tasikmalaya, Ngopi Bareng Temen Sambil Menikmati Suasana Malam

Didampingi Kepala Desa Cisayong Yudi Cahyudin, Imam berkeliling melihat kondisi lapangan sepak bola dan melihat coaching clinic dari pesepakbola nasional Atep dan Tantan yang pada kesempatan tersebut ikut dalam kunjungan kerja Menpora.

Imam mengaku tahu lapangan sepak bola Lodaya Sakti Cisayong lewat media sosial.

“Sejak itu saya berkeinginan untuk berkunjung kesini, Alhamdulillah baru bisa sekarang,” ungkapnya.

Pada kunjungan tersebut Imam mengucapkan terimakasih kepada Kepala Desa dan masyarakat Cisayong yang telah membuat sejarah besar. ayana

Baca Juga :  http://68.183.185.142/12360/recomended-pisan-4-wisata-kuliner-di-kota-tasikmalaya/

loading…