GAMEON  

Game Mortal Kombat Onslaught Mobile akan Diluncurkan Secara Global, Kok Berasa Nostalgia

Game Mortal Kombat Onslaught akan Diluncurkan Secara Global
Foto from TapTap Mortal Kombat Onslaught

GAMEON, ruber.id – Sudah tidak asing dengan judul game Mortal Kombat Onslaught Mobile, di mana dulu hanya bisa dimainkan untuk platform playstation.

Tetapi, tenang saja karena Warner Bros Games telah mengumumkan game ini akan segera diluncurkan. 

Menurut informasi yang diberikan oleh Warner Bros Games, bahwa Mortal Kombat akan segera dirilis secara global pada 2023 mendatang. 

Mortal Kombat Onslaught Mobile akan Diluncurkan Secara Global, Kok Berasa Nostalgia

Seperti biasa, setiap bulannya selalu dipenuhi oleh game-game baru yang rilis untuk platform mobile. 

Maka, untuk awal bulan November 2022 ini pun cukup banyak yang baru bermunculan dengan daya tarik mereka masing-masing. 

November juga, menjadi bulan di mana kalian bisa memainkan seri terbaru dari franchise game fighting ternama Mortal Kombat. 

Baca juga:  Apakah Level Bangunan Berpengaruh pada Gacha Ninja Heroes New Era?

Mortal Kombat Mobile seri Onslaught, akan menjadi seri yang dapat secara khusus dimainkan di platform mobile. 

Namun, seri ini berbeda dengan seri klasik yang penuh dengan aksi fighting brutal terdahulu. 

Di mana, game ini akan menjadi game RPG koleksi dengan basis tim strategis dan bentuk pertempuran jarak dekat. 

Kemudian, kalian akan menjalani pertempuran real time 1 lawan 1 dan mengumpulkan karakter-karakter econic dari Mortal Kombat.

Di mana, game mobile dengan genre role-playing ini dikembangkan oleh NetherRealm Studios. 

Kemudian, menampilkan pengalaman cerita sinematik eksklusif seluler pertama untuk waralaba.

Selain itu, pemain akan bergabung dalam pertempuran kelompok real-time besar-besaran dengan tim pejuang dari daftar karakter yang luas. 

Baca juga:  Kemiripan Skill dan Ultimate Hero Tank Mobile Legends dan Dota 2

Yang mana, bertujuan untuk menghentikan ancaman gelap dan berbahaya dari mendatangkan malapetaka.

Gameplay-nya, game ini bukanlah RPG tipikal atau berbasis giliran.

Karena, kalian hanya dapat mengamati karakter kalian bermain sendiri. 

Sayangnya, pertarungan berjalan lambat tapi itu tidak masalah karena kecepatan 2x dibuka lebih awal.

Selain itu, ada gerakan super yang dapat kalian aktifkan secara manual untuk membantu mengubah gameplay. 

Yang mana, itu adalah satu-satunya fitur Manual di dalamnya.

Kesimpulannya, game ini fantastis untuk perangkat seluler tetapi lebih ke game idle daripada game aksi.

Selain itu, sinematik ini menunjukkan bahwa game tersebut dibuat dengan mempertimbangkan MK11, dan pengembangannya dimulai pada akhir 2020.

Baca juga:  Sinopsis Drama Korea The All-round Wife

Karena, game ini masih dalam akses awal jadi apa pun bisa berubah.

Jadi, bagaimana menurutmu mengenai Game Mortal Kombat Onslaught Mobile yang akan diluncurkan secara global pada tahun 2023 nanti?