BERITA GAMERS, ruber.id – Counter Natalia di Mobile Legend, menjadi salah satu yang banyak penggemar game besutan Moonton ini cari.
Alasannya, hero yang satu ini suka menghilang dan ketika muncul, auto mokad kita.
Untuk menghadapi Natalia ini, gampang-gampang susah.
Karena hero Natalia, tipikalnya assasin yang sudah pasti cukup lincah juga.
Ada beberapa hero, yang menjadi counter bagi Natalia ini.
Terutama, agar pasifnya yang bisa menghilang itu tidak berguna dan malah jadi kelemahannya.
Berikut ini beberapa counter Natalia di Mobile Legend.
Rafaela
Hero support yang satu ini, menjadi natural counter bagi Natalia.
Rafaela punya skill 1 yang bisa memperlihatkan wujud hero Assasin tersebut, meski saat menghilang.
Karena support, jangan sampai sendirian jika bertemu Natalia.
Bawa serta offliner kalian, atau core-nya agar bisa menciduk si Nata.
Jonson
Hero kedua, yang bisa menjadi counter Natalia adalah Johnson.
Ketika pake ultimate, ia bisa menabrak Natalia meskipun tak terlihat.
Skill 2 Jonson juga ketika kita arahkan ke Natalia yang pas kebetulan menghilang, akan membuatnya kelihatan.
Hero Tank ini, juga bisa solo kill untuk membunuh assasin yang suka ngilang ini.
Aldous
Hero ketiga adalah andalan para Epical Glory, yaitu Aldous.
Hero ini juga bisa dengan mudah membunuh Natalia, apalagi kalau stack damage-nya sudah banyak.
Aldous bisa menggunakan ultimate-nya, untuk mengetahui lokasi dari Natalia.
Tinggal arahkan, terus skill 1 auto kembali ke base tuh hero Assasin.
Yi Shun Shin
Hero keempat yang jadi counter Natalia adalah, Yi Shun Shin yang memiliki role Marksman Assassin.
Dengan ultimate-nya, Natalia bakalan terlihat dan tinggal skil-skill saja oleh YSS ini.
Yi Shun Shin juga bisa melihat di mana, lokasi musuh berada.
Sehingga, teman satu tim tidak akan kena keroyok ketika akan melakukan push turret.
Itulah counter hero Natalia Mobile Legend yang tak terlihat, namun menyakitkan apalagi saat ketemu hero empuk.
Gak usah panik lagi jika ketemu Natalia, bisa pake salah satu hero di atas, niscaya si tukang ngilang ini tidak akan berguna dan berdaya.
Penulis: Putra/Editor: Bam