Beredar Kabar Objek Wisata Ditutup Kembali, Bupati Pangandaran: Tidak Benar

PANGANDARAN, ruber.id – Sebagian masyarakat diresahkan dengan beredarnya kabar objek wisata di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat ditutup kembali.

Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata menegaskan, tidak benar bila ada yang menyebut objek wisata ditutup kembali.

“Soal beredar kabar objek wisata dan pengunjung se Jabar dirapid test lagi itu tidak benar,” tegas Jeje, Senin (13/7/2020).

Jeje mengatakan, perkembangan kasus COVID-19 di Pangandaran menunjukkan penurunan drastis bahkan tertangani dengan baik.

Dari 20 orang terkonfirmasi positif Corona di Pangandaran, kata Jeje, 17 orang di antaranya dinyatakan sembuh.

“Tinggal 3 orang yang sedang menjalani isolasi mandiri, mereka juga mendapat pengawasan tim medis, hasil tes swab-nya sudah negatif,” katanya.

Baca juga:  Puluhan Warga Cikajang Dites Rapid, Kontak Erat dengan Pasien Positif Corona KC-06 Garut

Di sisi lain, Jeje meminta masyarakat dan pelaku usaha pariwisata tetap meningkatkan kewaspadaan di tengah pandemi yang belum berakhir ini.

“Kita harus memproteksi diri dengan mematuhi protokol pencegahan COVID-19, apalagi jumlah kunjungan terus meningkat,” sebutnya. (R002/dede ihsan)

BACA JUGA: Konvoi 50 Bus ke Pangandaran, Cara IPOBA Bangkitkan Dunia Pariwisata