EKBIS  

bank bjb Raih Penghargaan Peringkat I BPD Kategori Besar di Ajang BUMD Award 2023

bank bjb Sabet Penghargaan Peringkat I BPD Kategori Besar di Ajang BUMD Award 2023
Isitmewa/ruber.id

EKBIS, ruber.id – bank bjb, sebagai salah satu pilar penting dalam menggerakkan perekonomian daerah, telah meraih penghargaan prestisius sebagai Bank Pembangunan Daerah (BPD) Peringkat I kategori Besar dalam acara BUMD Awards 2023.

Ajang BUMD Awards 2023 ini, diselenggarakan oleh Kementerian Dalam Negeri dan Direktorat Jenderal Bina Keuangan Daerah.

Acara penghargaan sendiri berlangsung di Hotel Grand Sahid Jakarta, Jumat, 29 September 2023.

Prestasi gemilang ini, merupakan bukti nyata dari kontribusi luar biasa yang telah diberikan oleh bank bjb dalam memajukan perekonomian daerah serta mendukung berbagai sektor usaha produktif.

Penghargaan ini, diserahkan secara langsung kepada Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi, oleh pihak Kemendagri.

Baca juga:  Dorong Gaya Hidup Sehat, Bank bjb Dukung Pocari Sweat Run Indonesia 2022

Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi mengatakan, penghargaan ini sebagai hasil dari kerja keras seluruh tim bank bjb dalam memberikan layanan terbaik kepada masyarakat.

Selain sebagai pemimpin bank bjb, Yuddy juga meraih penghargaan sebagai Ketua Asbanda, sebagai pengakuan atas kerja sama yang telah dilakukan dalam mendukung pelayanan publik dan pertumbuhan ekonomi daerah.

Tak hanya bank bjb yang meraih apresiasi, Pemprov Jabar sebagai pembina BUMD Jawa Barat juga mendapatkan penghargaan. Atas komitmennya dalam mendukung pemenuhan modal inti.

“Penghargaan dari Kemendagri ini, akan menjadi dorongan besar bagi bank bjb untuk terus meningkatkan kualitas layanan. Kepada stakeholder dan shareholder,” kata Yuddy melalui press realease yang diterima ruber.id, Sabtu (30/9/2023).

Baca juga:  Bank bjb Sabet Penghargaan CCSEA 2022

Yuddy menegaskan, bank bjb akan terus berkomitmen dalam perannya sebagai agen pembangunan ekonomi daerah.

Tiga Peran bank bjb dalam Perkembangan Ekonomi Daerah

bank bjb sebagai BUMD memiliki tiga peran utama, yaitu memberikan manfaat bagi perkembangan ekonomi daerah. Menyelenggarakan kemanfaatan umum dengan mutu terbaik, dan memperoleh laba atau keuntungan.

“Dalam semangat tiga peran ini, bank bjb terus mendukung kebijakan dan program pemerintah. Dan berperan aktif dalam pemulihan ekonomi,” sebut Yuddy.

bank bjb, yang juga merupakan BPD terbesar di Indonesia, mengajak bank daerah lain untuk berkolaborasi dan bersinergi. Menciptakan manfaat positif dalam pengembangan bisnis bersama.

Keunggulan bank bjb terletak pada infrastruktur yang mapan, termasuk produk digital. Seperti DIGI dan DigiCash, Internet Banking Corporate (IBC), bjb e-Tax, Virtual Account. Kemudian, Loan Onboarding (bjb LAKU) untuk pengajuan kredit segmen UMKM melalui aplikasi.

Baca juga:  Peluang Bisnis Menarik di Subang, Ayo Mulai Rintis Usahamu!

Selain itu, bjb University sebagai Corporate University bank bjb juga tersedia untuk pengembangan SDM bersama.

Komitmen untuk sinergi dan kolaborasi ini akan menciptakan BPD yang lebih besar, kuat, dan efisien.

Kesuksesan bank bjb dalam menghadapi perubahan cakrawala dunia usaha adalah hasil dari sumber daya manusia berkualitas. Inovasi berkelanjutan, dan sinergi yang kuat dengan berbagai pihak.

Semua ini, menjadi landasan kokoh untuk menghadapi tantangan dan dinamika zaman yang terus berubah.