KOTA BANJAR, ruber — Musim kemarau yang panjang mengakibatkan sejumlah wilayah di Kota Banjar, Jawa Barat mengalami kekeringan.
Untuk itu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Banjar, mendistribusikan air bersih ke sejumlah wilayah yang mengalami dampak kekeringan.
Kepala Pelaksana BPBD Kota Banjar Yayan Herdiaman mengatakan, kekeringan tidak terjadi secara menyeluruh, namun parsial di desa-desa tertentu saja.
“Ada beberapa wilayah yang mulai kekeringan seperti Desa Cibeureum Kecamatan Banjar dan Desa Batulawang Kecamatan Patatuman,” katanya kepada ruber Rabu (10/7/2019).
Yayan menambahkan, kekeringan yang paling parah adalah di Dusun Pasirnagara. Karena, wilayah tersebut merupakan daerah perbukitan.
Dusun tersebut berada di wilayah desa Cibeureum, sedangkan kekeringan untuk wilayah Desa Batulawang biasanya di Dusun Pacor.
“Kami setiap hari mendistribusikan air bersih sebanyak 4000 liter,” ujarnya.
Untuk mencukupi kebutuhan pasokan air bersih, pihaknya bekerjasama dengan PDAM setempat.
“Kami bekerja sama dengan PDAM, jika ada di wilayah yang kekeringan di Kota Banjar, silakan lapor ke kami dan kami akan mendistribusikan air bersih tersebut secara bertahap,” terangnya. agus purwadi