GAMEON  

Write Me A Love Song, Kisah Musisi yang Tak Pernah Jatuh Cinta

Write Me A Love Song

BERITA SINOPSIS, ruber.id – Write Me A Love Song adalah serial drama komedi hasil arahan sutradara Indonesia, Emil Heradi.

Menggabungkan beberapa konsep seperti romansa, musik, komedi, dan idealisme kehidupan anak muda serial drama ini akan tayang sebanyak 10 episode.

Sinopsis Write Me A Love Song

Berkisah tentang seorang musisi bernama Kun (Bio One) yang idealis dan memiliki obsesi. Untuk menciptakan lagu hits dengan mengikuti kemauan pasar, yakni lewat lagu cinta.

Namun, usahanya sia-sia karena ia sama sekali tak pernah merasakan apa yang namanya jatuh cinta.

Hingga membuat lagu-lagu ciptaannya terasa hampa dan datar.

Meski belum berhasil menciptakan lagu hits, Kun selalu mendapat dukungan dari Stepen (Andri Mashadi), dan adiknya Chelsea (Marsha Aruan).

Baca juga:  Sinopsis The Road: The Tragedy of One

Kun menyanyikan lagunya di sebuah kafe dan tak ada satupun yang tertarik, bahkan tepuk tangan.

Namun, seorang perempuan akhirnya tepuk tangan. Ia adalah Yogurt (Dinda Kirana).

Yogurt menjelaskan bahwa ia bertepuk tangan karena menghargai Kun sebagai musisi. Bukan karena menyukai lagu Kun.

Kun bertanya pada Yogurt, apa yang salah dari lagu cinta ciptaannya.

Yogurt pun menjawab kalau dalam lagu cinta, Kun kurang menyentuh perasaan.

Seolah-olah, si pencipta lagu memang tidak pernah jatuh cinta.

Chelsea mengatakan, hal yang sama pada lagu cinta ciptaan Kun.

Ia mengatakan kalau lagu cinta Kun kurang bikin bawa perasaan alias Baper.

Akhirnya, Kun pun makin bersemangat untuk membuat lagu cinta yang lebih baik lagi.

Baca juga:  Dapat Ulasan Positif, Game Lego Duplo Marvel Disuka Anak

Dan menjadi musisi sesungguhnya tak seperti rekan sekaligus rivalnya, Aldo (Omar Daniel), yang hanya membawakan lagu-lagu cover saja.

Kun pun meminta bantuan teman-temannya agar mengajarkannya, bagaimana merasakan cinta.

Hingga akhirnya, Kun memutuskan mencoba jatuh cinta dengan semua wanita dalam hidupnya.

Hal tersebut ia lakukan agar dapat menciptakan sebuah lagu cinta yang hits.

Akan tetapi, perjuangan tersebut berujung pada sebuah bencana.

Di mana Kun, mengalami patah hati karena kisahnya dan ia pun tidak tahu gadis mana yang berhasil mencuri hatinya.

Padahal, pada satu sisi, Yogurt ternyata sudah memendam perasaan terhadap Kun.

Akankah Kun berhasil menciptakan lagu cinta yang romantis, bikin baper dan hits?

Baca juga:  Sinopsis Drakor Must You Go

Lalu bagaimana kisah cintanya? Saksikan drama berdurasi 45 menit ini hanya di Viu.

Penulis: Eka Kartika Halim/Editor: Bam