Warga Tertimbun Longsor di Purwakarta Ditemukan Tewas

PURWAKARTA, ruber.id – Warga tertimbun longsoran jembatan di Purwakarta, Jawa Barat ditemukan tewas, Jumat (3/4/2020) sore

Menurut informasi terbaru, seluruh pekerja yang tertimbun berjumlah 5 orang.

Empat pekerja berhasil selamat sementara satu orang lainnya tertimbun longsor dan ditemukan tewas, Jumat (3/4/2020) sore jam 16.45 WIB.

Kepala Basarnas Bandung Deden Ridwansyah menyebutkan, saat tim rescue Basarnas Bandung dalam perjalanan menuju lokasi kejadian korban dalam pencarian bernama Rohayah, 40, sudah ditemukan.

Nahas, warga Simpang Tugu Kampung Cihambulu, Kabupaten Subang ini ditemukan sudah tidak bernyawa pada

“Korban sudah berhasil dievakuasi dan dilarikan ke RS Thamrin Purwakarta,” ucap Deden melalui rilis yang diterima ruber.id, Jumat malam.

Baca juga:  Korban Longsor Cimanggung Anggap Pemkab Sumedang Janji Manis

Kemudian, kata Deden, tim rescue dari Basarnas Bandung berkoordinasi dengan unsur SAR lain yang masih di lapangan.

Selanjutnya, pada jam 19.00 WIB, tim bergeser ke Polsek Campaka untuk memastikan data korban, dan tak ada lagi korban yang tertimbun longsor.

“Pada jam 20.10 WIB, hasil koordinasi dengan Polsek Campaka Kompol Johnson Madudi, seluruh korban telah ditemukan dan dievakuasi ke RS Thamrin Purwakarta. (R003)

BACA JUGA: Jembatan Longsor di Purwakarta, 6 Warga Terimbun