GAYAIN  

Update Spoiler One Piece Chapter 1066, Saul Dipastikan Masih Hidup

Update Spoiler One Piece Chapter 1066, Saul Dipastikan Masih
Foto from Anime One Piece

BERITA ANIME, ruber.id – Kali ini, kita mendapatkan tambahan update mengenai spoiler One Piece chapter 1066 yang lebih detail. 

Di mana, spoiler kali ini lebih banyak dari sebelumnya dan di dalamnya semakin menegaskan cerita yang lebih seru dan ada kejutan baru. 

Selain itu, inti pada spoiler tambahan kita kali ini akan berfokus pada pengungkapan apa yang sebenarnya terjadi dalam 900 tahun yang lalu. 

Di mana, pada pertempuran abad kekosongan itu dikatakan oleh dokter Vegapunk langsung. 

Update Spoiler One Piece Chapter 1066

Selain itu, pada chapter one piece 1066 diberi judul Kehendak Ohara. 

Pada judul ini, akan berhubungan tentang apa yang terjadi di dalam insiden Ohara tepatnya kilas balik yang dimiliki oleh Dokter Vegapunk. 

Tetapi, update bocoran kita yang pertama dalam chapter kita kali ini mendapatkan sampul chapter yang kembali menceritakan kisah dari Germa 66.

Baca juga:  Jangan Tidur Saat Rambut Basah! Ini Bahayanya bagi Kesehatan

Kali ini, pasukan Germa beserta dengan Caesar Clown bisa melarikan diri dari markas Big Mom dan mereka kembali ke kerajaan Germa Kingdom. 

Jadi, sebentar lagi kita akan melihat reuni dari para 2 ilmuwan besar dunia. 

Hal pertama yang dibocorkan di chapter ini adalah, Dragon dan juga Vegapunk ini tahu tentang Profesor Clover. 

Yang mana, mereka berada di Ohara setelah serangan dari pemerintahan dunia. 

Ini berarti, kejadian flashback tepat terjadi setelah serangan dari pemerintahan dunia ke Ohara. 

Di mana, setelah serangan ke Ohara ini Dragon pun memutuskan untuk membentuk pasukan revolusi. 

Serangan yang mungkin membuat mata batinnya terbuka, dan ada yang tidak beres dengan dunia ini. 

Kemudian, masih dikilas balik dari Vegapunk kenapa dia tahu dengan semua cerita dari abad kekosongan ini. 

Baca juga:  All of Us are Dead, Teror Zombi di Lingkungan Sekolah

Jadi, alasannya adalah sumber pengetahuannya ini semua mengacu pada buku yang dijatuhkan oleh para arkeolog ke danau. 

Ada kemungkinan, berarti dia sempat membaca beberapa buku ini. 

Lantas, dalam chapter ini pun kita berhasil mengetahui penampilan sebenarnya dari Vegapunk yang asli dengan kepala yang cukup besar. 

Kita kembali lagi selepas insiden Ohara terjadi, Dragon meminta Vegapunk untuk bergabung dengannya di tentara revolusioner yang dia buat. 

Tetapi, Vegapunk berpikir bahwa kecerdasannya akan digunakan dengan lebih baik di lingkungan yang lebih banyak akal. 

Selain itu, Vegapunk juga ingin berada di pemerintahan sehingga dia dapat berhubungan dengan Marinir dan menjadi informal alias mata-mata revolusioner. 

Mendengar hal ini, tentunya Dragon tidak suka kemudian ia mengatakan bahwa Vegapunk akan menjadi anjing gembala pemerintah. 

Update Spoiler One Piece Chapter 1066

Lalu, bisa saja pemerintahan dunia memanfaatkan kecerdasan dari Vegapunk untuk kepentingan pribadi dari World Government. 

Baca juga:  Wajib Tahu, Istilah Seputar Dunia Fashion

Seperti yang kita lihat sekarang, banyak sekali keuntungan yang didapat oleh pemerintahan dunia dengan bergabungnya Vegapunk. 

Lalu, pada chapter ini pun mengungkapkan bahwa sekelompok raksasa membawa semua buku Ohara ke Elbaf. 

Di mana, kelompok ini dipimpin oleh seseorang dengan perban di sekujur tubuhnya dan terkonfirmasi itu adalah Jaguar D Saulo. 

Kemudian, di akhir chapter Luffy bertemu dengan Vegapunk yang asli di dalam robot. 

Yang mana, kepalanya lebih kecil dibandingkan dengan kilas balik yang kita lihat. 

Lalu, dia memiliki penutup di atas kepalanya dan Vegapunk menyebutkan perang terjadi antara kerajaan kuno dan 20 negara yang terjadi di abad kekosongan.