Ular Piton Sepanjang 3 Meter Kagetkan Warga Desa Jingkang Sumedang

Ular sanca pyton
Ular sanca pyton

SUMEDANG, ruber – Warga Kampung/Desa Jingkang, Kecamatan Tanjungmedar, Kabupaten Sumedang dikagetkan oleh ular sanca atau phyton (piton) sepanjang 3 meter dengan diameter 15 sentimeter yang masuk ke permukiman, Rabu (6/2/2019).

Ular sanca tersebut diduga masuk ke permukiman warga untuk mencari makan dan berhasil ditangkap sejumlah warga dengan melakukan pengepungan karena dikhawatirkan menyerang warga dan hewan ternak.

Salah seorang warga, Ugrem menceritakan awal mula ditemukannya ular tersebut. Dijelaskannya, dia bersama warga lainnya mendapatkan laporan dari seorang warga yang menemukan seekor ular sanca.

Ugrem kemudian memberitahu warga lainnya. Setelah dilakukan pencarian, ular tersebut sempat masuk ke rumah kosong sampai akhirnya ditangkap oleh salah seorang warga.

Baca juga:  Tim Dony-Fajar Mohon Maaf, Kirab Darmaraja-KPU Sumedang Berpotensi Ganggu Lalu Lintas

“Saya kaget dan langsung ke lokasi setelah diberitahu warga ada seekor ular jenis phyton masuk ke permukiman. Saya pun langsung ikut membantu melakukan pencarian ular tersebut sampai akhirnya ular itu ditemukan di rumah kosong,” jelasnya.

Kini ular tersebut diamankan oleh salah seorang warga dan akan dikembalikan ke habitatnya. (AK)

loading…