GAYAIN  

Tips Fashion untuk si Mungil, Agar Terlihat Lebih Tinggi

Tips Fashion Untuk Si Mungil
Tips fashion untuk si mungil agar terlihat lebih tinggi. ils/ruber.id

BERITA TIPS, ruber.id – Berikut ini tips untuk kamu yang bertubuh mungil atau mempunyai kaki pendek. Di mana tentunya, berharap gaya berpakaian akan membuat tubuh terlihat lebih proporsional.

Ada beberapa tips fashion untuk menciptakan ilusi kaki lebih panjang sehingga tubuh terlihat lebih proporsional.

Berikut ruber.id rangkum beberapa tips untuk menyempurnakan tubuh si mungil.

Tuck in T-Shirt

Kaos yang kepanjangan akan membuat kaki terlihat lebih pendek.

Untuk yang bertubuh mungil, sebaiknya masukan/tuck-in kaos atau kemeja yang panjangnya sepinggang ke bawah.

Hal ini, untuk menciptakan ilusi kaki lebih panjang sehingga akan terlihat lebih tinggi.

Celana High Waist

Celana yang kita pakai di bawah pusar/low waist akan membuat kaki terlihat lebih pendek.

Baca juga:  Tanda Kerusakan pada Mobil Matik Ini Wajib Anda Ketahui

Untuk yang memiliki tubuh kurang proporsional dan ingin terlihat lebih tinggi sebaiknya gunakan celana dengan model high waist.

Hal ini, qlagar menciptakan ilusi kaki lebih tinggi dan jenjang.

Crop Top

Crop top adalah kaos, blouse atau baju atasan apapun yang panjangnya di atas pusar.

Baju ini, akan membuat kaki terlihat lebih panjang.

Namun, model baju ini hanya cocok digunakan bagi si mungil yang perutnya rata ya.

Juga harus didukung dengan pemilihan celana yang pas tentunya.

Sepatu Nude

Sepatu warna nude atau warna kulit membuat kaki kita terlihat lebih panjang.

Pilihan terbaik memilih sepatu nude untuk yang bertubuh mungil adalah yang berujung lancip dan mempunyai heels.

Baca juga:  Rekomendasi Outfit bagi Pria Kurus, Agar Tetap Fashionable

Gunakan Warna yang Sama

Setelan dengan warna sama atasan dan bawahan atau setelan dengan warna yang sama atau monochrome akan membuat ilusi tubuh terlihat lebih tinggim

Dibandingkan dengan menggunakan atasan dan bawahan berwarna yang berbeda.

Hindari Baju Midi

Baju midi adalah baju dengan panjang tanggung atau sebetis.

Untuk si mungil, sebaiknya hindari rok, celana atau dress dengan pilihan panjang yang midi.

Sebaiknya, pilih yang long atau short sekalian untuk membut ilusi tubuh terlihat lebih panjang.

Small Shoulder Bag

Pemilihan tas yang pas juga akan melengkapi dan mempengaruhi tampilan keseluruhan si mungil.

Hindari memakai tas besar, pilih tas kecil model shoulder bag.

Baca juga:  Heboh! Arsy Juara Umum WCOPA Anang Ashanty Terharu

Perhatikan panjang tas, jangan sampai terlalu panjang sepanggul.

Penulis: Eka Kartika Halim
Editor: Bam