Tagana Kabupaten Tasikmalaya Gelar Tasyakur Binni’mah di Hari Jadi ke 17 Tingkat Nasional

Tagana Kabupaten Tasikmalaya
PERSONEL Tagana Kabupaten Tasikmalaya mengikuti apel dalam rangka tasyakur binni'mah hari jadi ke 17 Tagana Indonesia. indra/ruber.id

BERITA TASIKMALAYA, ruber.id – Di hari jadi Tagana Indonesia ke 17, Tagana Kabupaten Tasikmalaya melaksanakan giat apel dan tasyakur binni’mah di Jalan Sukapura II Komplek Perkantoran, Senin (22/3/2021).

Kegiatan ini dipimpin oleh Sekda Kabupaten Tasikmalaya dan dihadiri oleh para tamu undangan dari para Muspida, Basarnas, BTB, PMI dan para relawan kebencanaan lainnya.

Ketua FK Tagana Kabupaten Tasikmalaya Jembar Adisetya menerangkan, kegiatan ini merupakan rangkaian dari giat HUT Tagana dan Jamnas yang akan dilaksanakan di Pangandaran pada tgl 28-31 Maret 2021.

“Alhamdulillah dari hasil seleksi penetapan atlet Tagana Jawa barat, dari 5 mata lomba yang akan dilaksanakan, anggota Tagana Kabupaten Tasikmalaya terpilih mewakili kelima mata lomba tersebut,” terang Jembar.

Baca juga:  Suhu Udara di Bandung dan Sekitarnya Dingin Parah, Gila! Ini Penyebabnya

Kelima mata lomba itu, lanjut Jembar, yakni di bidang Vertical Rescue oleh Asep Ahmad Fauzi, bidang Shelter Ayatulloh Romdhoni, bidang Dumlap dan Logistik Ade Teja Mukti, bidang Keposkoan Ega Rusmana dan bidang LDP Ende.

Selain itu, sambung Jembar, Tagana Kabupaten Tasikmalaya akan diberangkatkan ke Garut tepatnya di Pameungpeuk untuk mengikuti kegiata HUT Tagana tingkat provinsi.

Di sana akan ada kegiatan penanaman 20.000 pohon mangrove dan pembentukan Kampung Siaga Bencana dan Tagana Masuk Sekola yang akan dilaksanakan pada tgl 24-26 Maret 2021.

“Di ulang tahun ke 17 ini diharapkan para anggota semakin dewasa menghadapi segala permasalahan kebencanaan yang terjadi di daerah.”

Baca juga:  Minta Bukti Cinta, Gadis di Tasikmalaya Digagahi Pacarnya 2 Kali

“Semoga semakin meningkatkan koordinasi dan komunikasi sehingga penanggulangan bencana dapat teratasi dengan baik serta tepat sasaran,” harap Jembar. (indra)

BACA JUGA: Beredar Rumor Ada Calo Nomor Antrean Berkeliaran, Ini Jawaban Pihak RS SMC Tasikmalaya