Sudah 3 Tahun, Pembangunan Objek Wisata Cipanas Sekarwangi Sumedang Masih Mangkrak

Pembangunan Objek Wisata Cipanas Sekarwangi Sumedang Masih Mangkrak
Objek wisata Cipanas Sekarwangi di Buahdua, Sumedang sudah 3 tahun mangkrak. usup supriadi/ruber.id

BERITA ruber.id – Pembangunan objek wisata Cipanas Sekarwangi di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat hingga saat ini masih mangkrak.

Kondisi ini menuai pertanyaan dari berbagai kalangan dan para pengunjung yang biasa berkunjung saat waktu liburan seperti libur Lebaran saat ini.

Mangkraknya pembangunan objek wisata Cipanas Sekarwangi, Sumedang ini menurut keterangan warga sekitar sudah berlangsung sekitar 3 tahun lamanya.

Adapun, permasalahan apa yang menjadi hambatan tidak berlanjutnya pembangunan objek wisata Cipanas Sekarwangi ini hingga saat ini tidak ada kejelasan.

“Ya seperti inilah hasil proses pengerjaan yang dilaksanakan beberapa tahun lalu. Tidak ada tindak lanjut alias mangkrak,” kata Desmon, warga Desa Sekarwangi Kecamatan Buahdua, Sumedang.

Baca juga:  Itje Soroti Kondisi Jalan dan Nasib Warga Terdampak Waduk Jatigede

Desmon menjelaskan, informasi objek Cipanas Sekarwangi ini akan kembali dibangun secara bertahap.

“Informasi terakhir yang kami terima, akan kembali dibangun oleh BUMD dan investor,” ucap Desmon.

Tapi, kata Desmon, program kegiatan itu sampai saat ini belum juga berjalan. Entah apa yang menjadi hambatan. Tidak ada kejelasan.

“Karena itu, kami harap kepada pihak Pemkab Sumedang kalau memang akan dilanjutkan segera dibangun lagi. Jangan mangkrak seperti sekarang ini,” harapnya.

Warga juga berharap, sebelum bupati dan wakil bupati Sumedang mengakhiri masa jabatan, tidak hanya objek wisata Sekarwangi saja yang harus dilanjutkan pembangunannya.

Tapi, jalan-jalan kabupaten yang kondisinya rusak parah di wilayah Kecamatan Paseh, Conggeang, Buahdua, Surian harus segera diperbaiki.

Baca juga:  BPS Launching Aplikasi Pulsa, Ini Kegunaannya

“Kami, sebagai warga Kabupaten Sumedang merasa bangga atas raihan prestasi yang diperoleh Kabupaten Sumedang, baik di tingkat provinsi dan maupun nasional.”

“Tapi, sangat disayangkan pembangunan objek wisata Cipanas Sekarwangi dan jalan kabupaten yang rusak parah masih banyak yang belum diperbaiki,” sebutnya.