Soal Debat Kandidat, KPU Jabar Tegur KPU Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, ruber.id – Komisioner KPU Jawa Barat Divisi Perencanaan dan Logistik Nina Yuningsih menyarankan debat kandidat Pilkada Pangandaran 2020 digelar di daerah.

“Wacananya kan mau digelar di Bandung. Kami sudah tegur KPU Pangandaran meski hanya sebatas lisan,” kata Nina saat dihubungi melalui sambungan telepon, Jumat (13/11/2020).

Berdasarkan keterangan dari KPU Pangandaran untuk tempat pelaksanaan debat, kata Nina, akan menggelar rapat koordinasi terlebih dahulu.

“Mending di Pangandaran saja, ke Bandung jauh, yang bisa masuk juga kan jumlahnya dibatasi. Debat kandidat harus tertib dan kondusif, patuhi protokol kesehatan,” ujarnya.

Apalagi kondisi Bandung saat ini masuk pada zona merah. Untuk menghindari potensi penyebaran COVID-19 alangkah baiknya kegiatan debat digelar di Pangandaran.

Baca juga:  Akibat Corona, KPU Pangandaran Tunda Sebagian Tahapan Pilkada 2020

“Saat pelaksanaannya nanti, semua pihak diimbau untuk menghindari potensi kerumunan. Penyelenggara dan peserta harus sadar kalau sekarang ini masa pandemi,” tuturnya.

Nina menyebutkan, berdasarkan informasi, kabupaten/kota di Jawa Barat yang bakal melaksanakan Pilkada 2020 akan menggelar debat kandidat di daerahnya masing-masing. (R001/smf)

BACA JUGA: Rencana Debat Kandidat Pilkada Pangandaran di Bandung Direspons Negatif