SPORTS  

Semenyo Gabung Man City, Oscar Bobb Pilih Gabung Dortmund

Oscar Bobb Pilih Gabung Dortmund
Oscar Bobb. Foto from X Fabrizio Romano

SPORTS, ruber.id – Klub raksasa Bundesliga, Jerman, Borussia Dortmund mulai bergerak aktif di bursa transfer musim dingin dengan membuka komunikasi dengan Manchester City terkait potensi transfer Oscar Bobb.

Pembicaraan antara kedua klub, sudah berlangsung sejak pekan lalu dan kini terus berkembang.

Dikutip ruber.id dari akun X pakar transfer Fabrizio Romano, winger muda asal Norwegia tersebut dikabarkan memiliki peluang meninggalkan Etihad Stadium pada Januari 2026, mendatang.

Situasi ini, berkaitan erat dengan rencana Manchester City yang tengah membidik Antoine Semenyo.

“Apabila proses transfer Semenyo terealisasi, Bobb akan mempertimbangkan secara serius untuk mencari klub baru.”

“Hal itu, demi mendapatkan menit bermain yang lebih konsisten,” ungkap Romano, Selasa (30/12/2025).

Baca juga:  Kalahkan Swiss Melalui Drama Adu Penalti, Spanyol Melaju ke Semi Final

Tidak hanya Borussia Dortmund, minat terhadap Bobb juga datang dari sejumlah klub lain di Eropa.

Bahkan, beberapa di antaranya telah melakukan pendekatan awal dalam beberapa pekan terakhir.

Hal itu, menandakan tingginya ketertarikan terhadap pemain berusia 22 tahun tersebut.

“Meski demikian, Manchester City belum mengambil keputusan final,” jelas Romano.

Saat ini, Man City masih menunggu kejelasan terkait pergerakan transfer masuk sebelum menentukan masa depan Oscar Bobb.

Jika Semenyo meninggalkan Bournemouth dan bergabung dengan Man City, maka peluang Oscar Bobb untuk hengkang pada bursa transfer Januari 2026 semakin terbuka lebar. ***