SPORTS  

Profil Lakshya Sen, Pebulutangkis India yang Kalahkan Axelsen di Piala Thomas 2022

Profil Lakshya Sen, Pebulutangkis India yang Kalahkan Axelsen di Piala Thomas 2022
Foto Instagram @senlakshya

BERITA SPORTS, ruber.id – Profil Lakshya Sen menjadi salah satu yang diperbincangkan, karena dirinya mampu mengalahkan salah satu pebulutangkis terbaik dunia asal Denmark, Viktor Axelsen.

Lakshya juga pernah mengalahkan salah satu talenta terbaik dari Indonesia Anthony Ginting dalam dua set langsung dengan skor telak 7-21, dan 9-21 di ajang German Open 2021 lalu.

Rupanya, pebulu tangkis asal India ini memang tidak mudah untuk bisa memberikan prestasi bagi negaranya.

Profil Lakshya Sen

Memiliki nama lengkap Lakshya Sen yang lahir di India pada tanggal 16 Agustus 2001.

Saat ini, usianya masih 21 tahun dan memiliki tinggi badan 195 sentimeter.

Kekuatannya terdapat di lengan kanan yang membuatnya mampu mencapai prestasi yang luar biasa.

Baca juga:  Profil Singkat Yann Sommer: Siap Bawa Timnas Swiss Berjaya di Euro 2024

Di BWF, Lakshya saat ini menduduki peringkat 9 dunia pada update per tanggal 10 Mei 2022.

Prestasinya tersebut diraih dengan kerja keras bahakn sejak kecil ia sudah berlatih bulutangkis di Prakash Padukone Badminton Academy.

Lakshya Sen merupakan putra dari DK Sen, seorang pelatih bulutangkis di India.

Ia memiliki saudara bernama Chirag Sen, yang juga seorang atlet bulutangkis internasional.

Lakshya Sen menjadi tunggal pertama skuad India dan satu-satunya pebulutangkis India di 10 besar ranking BWF.

Lakshya juga memiliki akun instagram di @senlakshya bagi yang ingin tau aktivitas dan juga foto-foto serta videonya.

Prestasi Lakshya Sen 2017-2022:

  1. Juara India Open 2022
  2. Medali Perunggu World Championships 2021
  3. Runner Up Dutch Open 2021
  4. Juara Belgian International 2019
  5. Juara Scottish Open 2019
  6. Juara Bangladesh International 2019
  7. Juara Dutch Open 2019
  8. Juara SaarLorLux Open 2019
  9. Runner Up Polish Open 2019
  10. Juara Tata Open India International 2018
  11. Medali Emas Asia Junior Championships 2018
  12. Medali Perunggu World Junior Championships 2018
  13. Medali Perak Youth Olympic Games 2018
  14. Juara Bulgarian Open 2017
  15. Juara India International Series 2017
  16. Runner Up German Junior International 2017
  17. Runner Up Tata Open India International 2017.
Baca juga:  Profil Ezra Walian, Striker Persib yang Timba Ilmu di Ajax Amsterdam

Itulah profil Lakshya Sen pebulu tangkis asal India yang mampu mengalahkan tunggal putra terbaik bulu tangkis asal Denmark, Viktor Axelsen di Piala Thomas 2022.