SPORTS  

Profil Harry Maguire, Bek Termahal EPL yang Dijuluki Lord

Profil Harry Maguire, Bek Termahal EPL yang Dijuluki Lord
Foto Instagram @harrymaguire93

BERITA SPORTS, ruber.id – Profil Harry Maguire menjadi salah satu perbincangan, terutama yang menyukai Liga Inggris atau English Premier League atau EPL.

Alasannya, karena pemain yang satu ini sudah masuk dalam list jual tim Manchester United.

Ia diboyong oleh Manchester United dari Leicester City, sebagai bek termahal di Liga Inggris dengan nilai transfer Rp1.5 triliun.

Namun, tak sesuai ekspektasi, Maguire menjadi pemain yang sering menciptakan blunder bahkan gol bunuh diri, sehingga dijuluki Lord.

Lord ini merupakan julukan yang diberikan kepada pemain yang kerap bermain “lawak”.

Profil Harry Maguire

Memiliki nama lengkap Jacob Harry Maguire yang lahir di kota Sheffield Inggris, pada 5 Maret 1993.

Baca juga:  Inter Ditahan Imbang, AC Milan Juara Paruh Musim Serie A

Ia memulai karir profesional bersama tim dari kota kelahirannya Sheffield United pada tahun 2011, sebagai seorang bek tengah.

Tiga tahun bersama Sheffield, ia mencatatkan 166 pertandingan, dan mencatatkan 12 gol dan 10 assist.

Pada tahun 2014 hingga 2017, Maguire pindah ke tim Hull City dengan nilai transfer Rp54.5 miliar. Ia mencatatkan 75 pertandingan dengan raihan 3 gol dan 5 assist.

Ia sempat dipinjamkan Hull City ke Wigan Athletic pada tahun 2015, dan mencatatkan 16 pertandingan dengan torehan 1 gol dan 1 assist.

Kemudian pada tahun 2017, Maguire pindah ke Leicester City dan menjelma menjadi salah satu bek tangguh di Liga Inggris.

Manchester United pun, tertarik mendatangkannya pada Agustus 2019 dengan nilai transfer yang fantastis Rp1.5 triliun dan menjadi bek termahal di EPL.

Baca juga:  Liga Champions: Susunan Pemain Inter vs Borussia Mönchengladbach

Hanya saja, penampilannya dengan Red Devil ini menjadi sorotan lantaran sering bermain “lawak”.

Entah berapa gol yang tercipta dari kakinya ke gawang David De Gea, alias bunuh diri.

Maguire juga kerap kali membuat blunder, bahkan tidak bisa melakukan defense dengan baik.

Ia pun kini masuk dalam bursa jual Manchester United, karena penampilannya yang tidak sesuai ekspektasi sebagai bek termahal.

Nilai pasar Maguire saat ini menurut transfermarkt, adalah Rp834.32 miliar. Padahal sebelumnya, pernah menyentuh Rp1.2 triliun lebih.

Itulah profil Harry Maguire yang dibeli triliunan oleh MU, namun malah mendapatkan julukan Lord karena penampilan buruknya.

Penulis: Putra/Editor: R003