Penyebab Helikopter Jatuh di Tasikmalaya

Penyebab Helikopter Jatuh di Tasikmalaya

BERITA TASIKMALAYA, ruber.idKomite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) telah sampai di lokasi kecelakaaan helikopter. Yaitu di Kabupaten Tasikmalaya, Minggu (17/3/2019).

Tim KNKT, langsung melihat bangkai helikopter di lokasi kejadian di Tasikmalaya.

Namun, tim dari KNKT enggan memberi keterangan mengenai proses investigasi yang mereka lakukan.

Mereka, membawa beberapa bagian dari helikopter yang jatuh.

Danlanud Wiriadinata Tasikmalaya Letkol Pnb M Pandu Adi mengatakan, telah berkoordinsi dengan KNKT.

Koordinasi tersebut untuk mengidentifikasi barang-barang yang bisa mereka bawa untuk kepentingan investigasi.

“Contohnya, tadi sudah kami amankan berupa dokumen pesawat.”

“Kemudian, GPS untuk mengetahui rute pesawat mulai take offsampai kejadian kecelakaan,” katanya.

Dia mengatakan, masih akan terus berkoordinasi dengan KNKT.

Baca juga:  Objek Wisata Curug Ciwatin Tasikmalaya, Air Terjun Lebar dan Memesona

Selain itu, dengan operator helikopter untuk bisa memecah bagian helikopter untuk evakuasi.

Barang-barang itu, akan teliti kembali untuk memastikan penyebab kecelakaan.

“Nanti yang akan kami ambil itu mesin, gear box, dan rotor akan kita cek.”

“Sementara ini, kita belum bisa memastikan apa penyebabnya.”

“Kami lihat ada potensi bahaya juga di sini,” kata dia.

Sebelumnya, terjadi kecelakaan helikopter di kawasan perbukitan Situhiang. Desa Sirnaputra, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu (16/3/2019).

Dalam kecelakaan helikopter jatuh di Tasikmalaya itu, empat orang korban yang berada di helikopter saat kejadian berhasil selamat.

Penulis/Editor: Arsip ruber.id