Pemdes Mekarmulya Sumedang Bagikan Banprov COVID-19 Tahap 2

Img wa
WARGA terdampak COVID-19 di Desa Mekarmulya Kecamatan Situraja terima Banprov, Jumat (17/7/2020). arif taufik sabarudin/ruber.id

SITURAJA, ruber.id – Pemerintah Desa Mekarmulya, Kecamatan Situraja, Kabupaten Sumedang membagikan bantuan provinsi (Banprov) Jawa Barat kepada warga terdampak COVID-19.

Sekdes Mekarmulya Deden mengatakan Banprov COVID-19 yang dibagikan ini merupakan tahap ke 2.

“Sebelumnya sudah kami bagikan kepada masyarakat, dan ini kali kedua bantuan diberikan,” katanya di sela-sela pembagian bantuan, Jumat (17/7/2020).

Deden menjelaskan, masyarakat yang tercatat mendapatkan bantuan dari pemerintah daerah berjumlah 105 penerima.

“Kami berusaha agar warga yang belum mendapatkan bantuan, agar mendapatkan haknya,” jelasnya.

Deden menuturkan, warga masing-masing menerima bantuan sembako dan uang sebesar Rp150.000.

“Untuk warga yang menerima bantuan terdiri dari 10 Kg beras, 2 Kg gula pasir, 2 liter minyak goreng, 1 Kg terigu, 4 buah makanan kaleng.”

Baca juga:  Ringankan Beban saat PSBB, Polda Jabar Salurkan Sembako untuk Tukang Ojek di Jatinangor

“Satu paket vitamin C, 15 buah mie Instan, 5 buah susu, dan 5 buah masker serta uang Rp150.000” ucapnya.

Deden berharap, dengan dibagikannya bantuan tersebut, dapat membantu meringankan beban masyarakat dalam menghadapi pandemi COVID-19.

“Kami berharap bantuan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat, dan bisa digunakan sebagai mana mestinya,” harapnya.

Sementara itu, salah seorang penerima bantuan, warga Dusun Cilimus, Dodi mengatakan, sangat terbantu dengan ada bantuan ini.

“Alhamdulillah, saya berterima kasih kepada pemerintah Desa Mekarmulya, Pemkab Sumedang, dan pemerintah provinsi atas bantuan ini,” ucapnya. (R021/Arief Taufik)

Baca Juga: Warga Sekitar RSUD Sumedang Geger, Mayat Perempuan Mengambang di Saluran Air