PANGANDARAN, ruber — Lulusan Politeknik Kesehatan (Poltekes) Kemenkes Tasikmalaya akan berkontribusi pada pembangunan kesehatan di Kabupaten Pangandaran.
Direktur Poltekes Kemenkes Tasikmalaya Betty Suprapti mengatakan, Pemkab Pangandaran meningkatkan kerjasama dengan pihaknya dalam bidang pendidikan dan kesehatan.
“Kerjasama ini berkaitan dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi Poltekes Tasikmalaya.”
“Dengan visi, menjadi perguruan tinggi terdepan di Indonesia dan menghasilkan sumber daya manusia (SDM) yang profesional di bidang pendidikan,” katanya kepada ruber usai kunjungan ke Pemkab Pangandaran, Senin (13/5/2019).
Maka, kata Betty, SDM itu harus bermanfaat dan berkontribusi bagi negara, terutama di bidang kesehatan.
“Kami berharap lulusan dari Poltekes Kemenkes bisa ikut berkontribusi dalam pembangunan kesehatan di Pangandaran.”
“Sehingga kesehatan masyarakat di Pangandaran dapat ditingkatkan. Dan semua masalah kesehatan bisa diminimalisasi,” ujarnya.
Betty menyebutkan, kerjasama yang ditingkatkannya lebih difokuskan pada pembangunan kesehatan masyarakat secara umum.
Di antaranya peningkatan cakupan imunisasi, menurunkan angka kematian ibu dan lainnya.
“Poltekes Kemenkes sebagai perguruan tinggi harus bermanfaat bagi daerah sekitarnya, dalam mencapai masyarakat sehat dan Indonesai kuat,” sebutnya.
Di tempat yang sama, Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata mengaku, pihaknya memerlukan kerjasama dalam peningkatan SDM kesehatan di Pangandaran.
“Ada kemungkinan untuk mahasiswa dan mahasiswi Poltekes Kemenkes Tasikmalaya melaksanakan praktek atau magang di Pangandaran,” tambahnya. dede ihsan
Foto: DIREKTUR Poltekes Kemenkes Tasikmalaya Betty Suprapti memberikan plakat kepada Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata, di Setda Pangandaran, Senin (13/5/2019). dede/ruang berita