SPORTS  

Klasemen Sementara M3 World Championship, Peluang 2 Tim Indonesia Masih Terbuka

Klasemen Sementara M3 World Championship

BERITA SPORTS, ruber.id – Klasemen M3 World Championship hari keempat menempatkan dua wakil Indonesia di tempat yang berbeda.

Onic Esports yang tergabung di grup B harus rela berada di dasar klasemen.

Sans dan kawan-kawan hanya bisa meraih 1 kemenangan dan 2 kekalahan di fase grup.

Mereka pun harus rela bermain pada lower bracket babak playoff dan akan menghadapi tim SMG Singapura.

Sementara itu, tim Indonesia lainnya yaitu RRQ Hoshi mantap berada di puncak klasemen grup D.

Xinn dan kawan-kawan berhasil sapu bersih kemenangan atas lawan-lawannya.

Mereka berhasil mengalahkan RSG Singapura, SMG Malaysia, dan GX Skuad dari Timur Tengah.

RRQ Hoshi pun berhak bermain di babak Upper Bracket dan lawan pertama mereka adalah tim Todak Malaysia.

Baca juga:  Salernitana Tahan Imbang Bologna

Tim ini tak bisa RRQ Hoshi pandang sebelah mata.

Karena di kompetisi ini, tim Todak ini menggunakan strategi Meta Split Push.

Strategi yang jarang sekali oleh tim-tim yang berlaga di ajang internasional gunakan.

Berikut ini adalah Klasemen lengkap M3 World Championship 2021

Grup A:
Blacklist International (Filipina) – 3 Points
Bedel (Turki) – 1 Points
Red Canids (Brazil) – 1 Points
Malvinas Gaming (Amerika Latin) – 1 Points

Grup B:
Onic PH (Filipina) – 2 Points
Todak (Malaysia) – 2 Points
Keyd Stars (Brazil) – 1 Points
Onic Esports (Indonesia) – 1 Points

Grup C:
EVOS SG (Singapura) – 3 Points
BTK (Amerika Utara) – 2 Points
Natus Vincere (CIS) – 1 Points
SEEYOUSOON (Kamboja) – 1 Points

Baca juga:  Hero Support dan Tank Patch 1.7.36 Mobile Legends Advance Server, Tanker Makin Kuat!

Grup D:
RRQ Hoshi (Indonesia) – 3 Points
RSG SG (Singapura) – 2 Points
Team SMG (Malaysia) – 1 Points
GX Squad (Timur Tengah) – 0 Points

Harapan dan doa tentu akan terus menyertai dua tim Indonesia yang berlaga di ajang M3 World Championship.

Karena turnamen ini setingkat Piala Dunia dalam sepakbola, otomatis akan mengharumkan bendera merah putih.

Klasemen M3 World Championship hari keempat memastikan tim mana yang akan berlaga di Upper atau Lower Bracket.

Tim Onic Espors masih punya peluang besar asalkan mampu memenangkan semua laga.

Penulis: Putra/Editor: Bam