BERITA SUMEDANG, ruber.id – Jelang May Day, 1 Mei 2019, Kapolres Sumedang AKBP Hartoyo menjalin silaturahmi dengan seluruh serikat buruh di Kabupaten Sumedang, pada Sabtu (27/4/2019).
Dalam kesempatan ini, Hartoyo mengimbau, seluruh serikat buruh di Sumedang, yang akan melakukan aksi unjuk rasa atau kegiatan bakti sosial pada May Day nanti, dapat menjalankan aksinya dengan kondusif.
“Pada intinya, kami mengimbau agar serikat pekerja/serikat buruh yang ada di Sumedang, yang akan melaksanakan aksi unjuk rasa maupun kegiatan bakti sosial tetap memperhatikan keselamatan, ketertiban.”
“Kami mengajak, untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas kondusif mengingat May Day kali ini bertepatan paskapelaksanaan Pemilu 2019,” ucap Hartoyo.
Pesan itu, Hartoyo sampaikan saat bertemu dengan perwakilan serikat pekerja/serikat buruh di RM Simpang Raya, Cipacing, Jatinangor, Sumedang, pada Sabtu siang.
Pihak kepolisian, kata Hartoyo, siap mengamankan dan memberi rasa aman saat jalannya aksi May Day 2019 di Kota Tahu.
“Selain menyampaikan salam silaturahmi kepada seluruh serikat pekerja/serikat buruh di Sumedang, jajaran Polres Sumedang siap melakukan Pengamanan May Day 2019,” ujar Hartoyo.
Kapolres menambahkan, silaturahmi kali ini juga dilakukan sebagai upaya deteksi dini terkait rencana peringatan hari buruh Internasional (May Day) tahun 2019.***