BERITA KARAWANG, ruber.id – Kakek Rais, 70 tahun, yang hilang di Saluran Irigasi Tarum Timur, Kabupaten Karawang, Jawa Barat ditemukan tewas, Rabu (24/11/2021) pagi.
“Kakek Rais kami temukan dalam kondisi meninggal dunia sejauh 2 kilometer dari lokasi kejadian awal,” ungkap Kepala Seksi Operasi dan Siaga Basarnas Bandung Supriono.
Supriono menjelaskan, tim SAR mengevakuasi jenazah kakek Rais pada pukul 10.40 WIB.
“Jenazah langsung kami serahterimakan kepada pihak keluarga korban,” ucapnya.
Sebelumnya, kata Supriono, Rais hilang tenggelam di Sungai Irigasi Banjir Tarum Timur 21. Tepatnya di Dusun 2, Desa Cikalong Sari, Kecamatan Jatisari, Kabupaten Karawang, Selasa (23/11/2021) sekitar pukul 09.00 WIB.
“Informasi yang kami terima, kakek Rais hilang saat tengah mencari siput. Dugaannya, korban mengalami keram hingga terjatuh dan terseret arus sungai.”
“Tim SAR kemudian melakukan pencarian hingga berhasil menemukannya pada hari ini, pukul 10.15 WIB,” jelasnya.
Supriono menyatakan, Rais merupakan warga Pasar Cilamaya, Kecamatan Cilamaya, Kabupaten Karawang.
Selain Basarnas Bandung, tim SAR yang terlibat operasi pencarian terdiri dari BPBD Karawang, Polsek Jatisari.
Koramil Jatisari, Forkopimda Kecamatan Jatisari, aparat Desa Cikalong Sari.
Barokah Rescue Cikoja, BMPK Cikampek, Katana Cikampek, UAR Rescue, Tagana.
SCOUT Bound Rescue, BAMAGNAS, SAR MTA, GROM, Karawang Peduli, ACT Karawang.
RMI, PMI, Komunitas Siaga Bencana, RPAI Karawang, SAR SMK Lentera Bangsa dan KRI Purwakarta.
Penulis/Editor: R003