Inter Milan Juara di Italia

Inter Milan Scudetto
SKUAT Inter Milan musim 2020/2021 peraih scudetto Serie A Italia. Instagram @inter/ruber.id

BERITA BOLA, ruber.id – Inter Milan memastikan gelar Scudetto Serie A Italia musim kompetisi 2020/2021.

Inter Milan memastikan diri sebagai juara di Italia untuk ke 19 kalinya setelah Sassuolo sukses menahan laju Atalanta dengan skor imbang 1-1 di Mapei Stadion, Minggu (2/5/2021) malam.

Dalam Instagram resmi Inter Milan @inter, manajemen klub telah merilis gambar prestasi klub ini.

Dalam gambar tersebut, seluruh skuat Inter Milan, termasuk pelatih Antonio Conte dan Presiden Inter Steven Zhang dilengkapi logo baru berikut tulisan I M SCUDETTO, CAMPIONI D’ITALIA 20/21.

Bagi Steven Zhang dan Sunning, prestasi ini merupakan pencapaian luar biasa karena sepanjang sejarah Inter Milan sebelumnya, belum ada satu pemilik klub dari luar Italia yang berhasil merengkuh Scudetto untuk tim asa Kota Milan, Italia ini.

Baca juga:  Sassuolo Kehabisan Bensin, Inter Tancap Gas

Steven Zhang sendiri menjadi Presiden Inter termuda yang sukses meraih gelar bersama klub berjuluk Nerazzurri ini.

Raihan ini juga sekaligus memutus dominasi Juventus di Serie A, yang telah memenangi Scudetto selama sembilan musim berturut-turut.

Selamat Inter, selamat para Interisti dari berbagai belahan dunia. (CW-003)

BACA JUGA: Inter Bisa Kunci Scudetto Pekan Ini, Jika Atalanta Ditahan Sassuolo