Heboh Awan Ufo di Sumedang, Fenomena Alam Apa? Ini Penjelasannya

SUMEDANG, ruber.id – Fenomena alam berupa awan berbentuk ufo yang menghiasi langit Sumedang, Jawa Barat, Jumat (21/2/2020), viral di media sosial.

Sejumlah warganet memosting foto-foto awan ufo ini di status Facebook hingga Instagram.

“Nuansa alam awan sumedang di hari kemarin sore,” tulis Apih, admin grup Facebook Aku Cinta Sumedang (ACS).

Selain postingan status Apih, ada juga postingan status Retno Ernawati yang menulis:

Awan Jenis Ufo terlihat di Sumedang, awan ini termasuk kategori awan yg berbahaya utk dunia penerbangan…. #noted

Tulis mantan kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sumedang ini.

Selain kedua postingan tersebut, sejumlah warganet lainnya ramai-ramai memosting foto awan berbentuk Ufo yang baru kali ini terlihat di langit Sumedang ini.

Baca juga:  Korsleting Listrik, 2 Rumah dan Kandang Sapi di Jatinunggal Sumedang Terbakar

Dilansir ruber.id dari laman nationalgeographic.grid.id, awan jenis ini bernama Lenticularis.

Awan ini dipercaya menjadi salah satu penjelasan logis mengenai fenomena penampakan benda terbang atau UFO di sekitar gunung.

Bentuk ‘menakutkan’ini, biasanya terlihat di puncak-puncak gunung. Di Sumedang sendiri, awan ini, lebih terlihat jelas nampak menanungi Gunung Tampomas.

Gunung Tampomas merupakan gunung stratovolcano dengan ketinggian 1684 mdpl.

Gunung Tampomas merupakan gunung tertinggi di Kabupaten Sumedang.

Kembali ke pembahasan awan Ufo, hal ini berkaitan dengan penyebab terbentuknya.

Awan Lenticularis ini, terbentuk ketika aliran udara yang melintas di atas gunung stabil dan lembab.

Ketika aliran udara naik ke puncak lalu mendingin, maka udara lembab akan mengembun hingga membentuk awan di atas gunung.

Baca juga:  Mitos Situ Cibeureum Tasikmalaya, Mencari Ketenangan di Makam Keramat

Awan ini memang terlihat cukup mengerikan, karena seakan-akan, ada sebuah benda asing raksasa yang melayang dan menutupi pucuk gunung. (R003)

Baca berita lainnya: Fenomena Sumber Mata Air Asin di Wilayah Pegunungan Sumedang