GP Ansor Sumedang Siap Jadi Garda Terdepan Jaga Keutuhan NKRI

GP Ansor Diminta Kolaborasi dengan Pemkab Sumedang
Foto istimewa Pemkab Sumedang.

BERITA ruber.id – Wakil Bupati H Erwan Setiawan berharap GP Ansor bisa berkolaborasi dengan Pemkab Sumedang dan menjadi mitra strategis dalam upaya mensukseskan Sumedang Simpati.

Harapan itu ia ungkapkan saat membuka Rapat Kerja Cabang (Rakercab) Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Sumedang Tahun 2022 di Aula PCNU Sumedang, Rabu (9/3).

“Terima kasih atas kerja keras, dukungan dan kerja sama GP Ansor selama ini. Semoga terus ikut berkontribusi membantu Pemkab Sumedang dalam merealisasikan program-program Sumedang Simpati, khususnya program penanggulangan kemiskinan,” ungkap Wabup.

Dikatakan Wabup, Rakercab yang dilaksanakan sekali dalam setahun  tersebut merupakan agenda yang sangat penting dalam keberlangsungan organisasi.

“Rapat kerja, musyawarah kerja, konferensi atau apapun namanya dalam suatu organisasi sangatlah penting.”

Baca juga:  Pemkab Sumedang Gelar Konsultasi Publik RKPD Tahun 2024

“Oleh karena itu, kita harapkan bersama, Rakercab ini dapat berjalan dengan baik disertai suasana yang demokratis transparan dan aspiratif,” ujarnya.

Menurut Wabup, Rakercab menjadi wahana untuk mengevaluasi program yang sudah dilaksanakan serta untuk merencanakan program ke depan.

“Dalam Rakercab ini dijabarkan keputusan-keputisan operasional sekaligus dibahas hal-hal lain yang dipandang perlu sebagai sarana untuk lancarnya penyusunan penyusunan dan pelaksanaan program kerja,” tuturnya.

Ketua PC GP Ansor Sumedang
Acep Komaruddin Hidayat Susanto
mengatakan, GP Ansor siap menjadi garda terdepan dalam menjaga keutuhan NKRI sebagai organisasi kepemudaan yang kuat, cerdas dan berpengetahuan.

“Dengan didukung oleh NU, GP Ansor menjadi garda terdepan yang siap menjaga NKRI dan sistem pemerintahan Negara Indonesia,” ungkapnya.

Baca juga:  Jalan Lingkar Utara Jatigede Tersambung ke Ruas Jalan Sumedang-Wado

Sebagaimana harapan Wabup, melalui Rakercab tersebut diharapkan dapat menghasilkan program kerja yang mendukung terhadap pencapaian Visi Sumedang Simpati.

“Selain dapat menghasilkan output yang positif sebagai pedoman kehidupan organisasi, Rakercab juga dapat merumuskan program yang mendukung Visi Sumedang Simpati,” ujarnya.

Pembukaan Rakercab turut dihadiri Ketua PC NU Kabupaten Sumedang K H Idad Istidad, jajaran PC GP Ansor Kabupaten Sumedang.

Ketua Pengurus Anak Cabang se-Kabupaten Sumedang dan perwakilan Pengurus Ranting GP Ansor Sumedang.

Editor: R003