GAYAIN  

Buah-buahan Ini Dipercaya Bisa Turunkan Berat Badan Jika Rutin Dikonsumsi

BUAH-buahan yang cocok untuk menurunkan berat badan. net/ruber.id

Buah-buahan Ini Dipercaya Bisa Turunkan Berat Badan Jika Rutin Dikonsumsi

ruber.id — Berbagai cara dilakukan untuk dapat menurunkan berat badan, terutama kaum perempuan. Mulai dari diet ketat hingga mengonsumsi obat pelangsing pun dijalani.

Nah, bagi Anda yang sedang menjalani program diet, bisa dibantu dengan mengonsumsi buah-buahan yang mendukung program Anda.

Seperti diketahui, buah mengandung vitamin, serat dan nutrisi lain yang mendukung program diet sehat Anda.

Selain itu buah-buahan umumnya juga sangat rendah kalori dan tinggi akan serat, sehingga akan membantu Anda untuk menurunkan berat badan sekaligus membentuk tubuh yang ideal dan sehat.

Memang, banyak risiko yang mengancam seseorang dengan berat badan berlebih. Dengan mengonsumsi buah-buahan, setidaknya Anda bisa terbebas dari penyakit yang mengancam orang gemuk, seperti kanker dan kardiovaskular.

Ada beberapa buah-buahan yang bisa Anda konsumsi untuk menunjang program diet sehat Anda dalam menurunkan berat badan jika dikonsumsi secara rutin. Berikut informasi yang berhasil ruber.id rangkum.

Apel

Buah ini rendah kalori dan tinggi akan serat, sehingga sangat mendukung programĀ  penurunan berat badan Anda.

Baca juga:  Diet ala Park Bom 2NE1, Sukses Turunkan Berat Badan 11 Kg

Sebuah penelitian observasional yang melibatkan 124.086 orang, menemukan fakta bahwa orang yang rutin makan apel rata-rata kehilangan berat tubuhnya sebanyak 0.56 kg perhari.

Hasil penelitian lainnya juga menunjukkan bahwa makan apel utuh akan jauh lebih efektif untuk mengurangi rasa lapar serta mengendalikan nafsu makan dibanding mengonsumsi jus apel.

Buah Beri

Buah ini disebut-sebut sebagai buah pembangkit tenaga nutrisi yang sangat rendah kalori.

Tidak hanya bermanfaat untuk program diet Anda, buah beri juga terbukti dapat membantu menurunkan kolesterol dan hipertensi serta mengurangi peradangan yang bermanfaat untuk orang dengan kelebihan berat badan.

BACA JUGA: Sering Konsumsi Minuman Bubble Tea? Ini Efeknya terhadap Kesehatan

Kiwi

Buah ini memiliki bentuk kecil berwarna cokelat dengan daging berwarna hijau terang atau kuning dan biji kecil yang hitam.

Buah kiwi diperkaya dengan kandungan vitamin C, vitamin E, folat dan serat yang sangat bermanfaat untuk kesehatan Anda selama menjalankan program diet.

Baca juga:  Berat Badan Turun 2 Kilogram dalam Seminggu, Simak Tips Diet Ini!

Diet tinggi serat dari buah-buahan ataupun sayuran telah terbukti dapat membantu menurunkan berat badan serta meningkatkan kesehatan usus.

Jeruk Bali

Dibalik namanya yang unik karena menyandang nama salah satu wilayah di Indonesia ini, ternyata jeruk bali merupakan persilangan dari pomelo dan buah jeruk.

Sebuah penelitian menunjukkan fakta bahwa 85 orang gemuk yang makan jeruk bali sebelum makan selama 12 minggu, menghasilkan penurunan asupan kalori serta penurunan berat badan hingga 7.1%.

Beberapa ulasan baru-baru ini juga menemukan fakta bahwa konsumsi jeruk bali dapat mengurangi lemak tubuh, lingkar pinggang serta memiliki tekanan darah yang lebih terkontrol.

Pisang

Ada beberapa orang yang mencoba turunkan berat badan, menghindari pisang dengan alasan kandungan gula dan kalorinya yang cukup tinggi.

Anggapan tidak tepat. Pisang mengandung gizi dan rendah kalori dan kandungan itu sangat penting untuk Anda yang memiliki rencana untuk menurunkan berat badan.

Alpukat

Sebenarnya, alpukat merupakan sejenis buah berlemak dan padat akan kalori. Namun, alpukat tetap mempromosikan khasiat untuk membantu turunkan berat badan Anda.

Baca juga:  Tips Belanja Hemat agar Keuangan Tidak Bobol

Buktinya, dalam sebuah penelitian yang melibatkan 61 orang gemuk yang mengonsumsi 200 gr alpukat mengalami penurunan berat badan yang signifikan.

Hal ersebut menunjukkan bahwa alpukat adalah pilihan cerdas untuk mereka yang ingin turunkan berat badan.

Lemon

Kandungan vitamin C pada buah lemon akan sangat menguntungkan untuk program diet Anda. Dengan mengonsumsi lemon, Anda akan merasa kenyang lebih lama.

Karena itu, jika Anda ingin menurunkan berat badan, tidak ada salahnya menambahkan lemon pada menu harian Anda.

Itulah buah-buahan yang bisa Anda konsumsi untuk membantu menurunkan berat badan. Namun, yang perlu diingat di sini ialah mengonsumsi buah-buahan utuh akan jauh lebih baik daripada mengonsumsi jus, terlebih jus kemasan.

Anda juga harus ingat, hanya makan buah saja bukanlah satu-satunya cara untuk menurunkan berat badan. Anda tetap harus mengusahakan diet berbasis makanan sehat serta rutin berolahraga. Selamat mencoba! red