SPORTS, ruber.id – Brice Samba, kiper berusia 30 tahun kelahiran Republik Kongo, telah mencapai kesepakatan untuk bergabung dengan Rennes melalui transfer permanen dari RC Lens.
Kesepakatan ini, mencakup kontrak selama empat setengah tahun.
Hal ini, menandai langkah strategis Rennes untuk memperkuat lini pertahanan di tengah ketatnya persaingan di Ligue 1 Prancis.
Informasi mengenai kesepakatan transfer ini, pertama kali diungkapkan oleh pakar bursa transfer Eropa, Fabrizio Romano melalui akun X-nya, Minggu (29/12/2024).
Saat ini, proses penyelesaian antara RC Lens dan Rennes sedang berlangsung.
“Rennes, hampir menyepakati semua rincian yang diperlukan untuk menyelesaikan transfer tersebut,” ungkap Fabrizio Romano dikutip ruber.id dari akun X-nya.
Brice Samba, dikenal sebagai kiper andalan yang telah menunjukkan performa impresif selama masa baktinya di RC Lens.
Dengan pengalaman yang luas di kompetisi domestik dan internasional, Samba diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan bagi Rennes. Khususnya, dalam menghadapi tantangan di musim mendatang.
Dengan negosiasi transfer yang tuntas ini, klub asal Prancis ini, kini menantikan kehadiran Brice Samba yang resmi di markas Rennes, Prancis.
Langkah ini, diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi performa tim dan memperkuat posisi Rennes di kompetisi Ligue 1 Prancis.
Diketahui, Brice Samba merupakan pemain kelahiran Republik Kongo. Meski begitu, dalam karier profesionalnya, ia lebih memilih memperkuat Timnas Prancis.***