BERITA TEKNO, ruber.id – Perlu berhati-hati, bahaya Photoshop bajakan bisa menyerang siapa saja. Terutama jika Anda menggunakan software ilegal, ada kemungkinan virus trojan menginfeksi jutaan PC di seluruh dunia. Data pribadi mulai dari email, informasi login, hingga foto korban bisa dicuri lewat webcam.
Menurut laporan Nord Locker, telah ditemukan kumpulan data curian di sebuah penyedia layanan cloud. Setelah dianalisis bersama, data tersebut memiliki kaitan dengan perusahaan pihak ketiga yang mengalami kebocoran.
Untuk diketahui, NordLocker adalah penyedia berbagai layanan enkripsi end to end, salah satunya NordVPN.
Bahaya Photoshop Bajakan
Dari hasil analisis, ada 3.2 juta komputer dengan sistem operasi Windows yang terinfeksi malware tersebut.
Dari situ ada file berukuran total 1,2 TB yang berisi macam-macam data curian tahun 2018 hingga 2020. Bahkan ada 2 miliar cookies dalam data tersebut dimana 22%-nya masih aktif.
Malware dan trojan tanpa nama ini menyebar lewat berbagai macam software ilegal, salah satunya Adobe Photoshop yang dikenal sebagai editor foto.
Malware-nya bisa dengan mudah dibeli di dark web mulai dari USD 100. Pembeli bisa memesan malware sesuai keinginan dengan tujuan yang beragam.
Selain itu ada juga 1.1 juta alamat email, 26 juta informasi login, 6 juta file dari folder Desktop dan Download. Hal yang paling mengkhawatirkan dari bahaya Photoshop bajakan, malware bisa mengambil foto korban jika perangkatnya memiliki webcam. Kemudian foto tersebut digunakan untuk mengumpulkan data perangkat yang sedang dipakai.
Gunakan Software dari Penyedia Terpercaya
Untuk menghindari ancaman malware dan kebocoran data, disarankan memakai software dari penyedia terpercaya.
Situs resmi Adobe mendukung pengguna untuk mengunduh produk mereka, yaitu Adobe Photoshop, Adobe Lightroom, dan Adobe Premiere. Pengguna dapat menikmati versi trial gratis selama 7 hari pertama.
Apabila ingin melanjutkan, pengguna dapat memilih paket berlangganan mulai dari Rp134.000 per bulan.
Dengan menggunakan software asli, bahaya Photoshop bajakan dapat dihindari dan data perangkat tetap aman dari ancaman malware. Selain Adobe, masih banyak software editor foto lainnya yang bisa diunduh secara gratis. (CW-004/Dewi)
BACA JUGA: Aplikasi Edit Foto Instagram, Biar Makin Perfect di Instastroy