Akun WhatsApp Diretas? Berikut Cara Memulihkannya

Akun WhatsApp Diretas
Foto ilustrasi WhatsApp from Pixabay

BERITA TEKNO, ruber.id – Akun WhatsApp kamu diretas? Ada beberapa cara untuk memulihkannya.

Tapi sebelum masuk ke pembahasan cara memulihkan akun WhatsApp, ada baiknya kamu menyimak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini.

Di zaman canggih seperti sekarang, teknologi apa pun rentan dengan yang namanya pembajakan dan peretasan.

Paling sial, jika peretasan dan pembajakan ini terjadi pada akun kamu.

Tentunya dunia bisa berhenti berputar mendadak, ya.

Banyak dari kalangan pengguna Smartphone yang mengeluhkan pembajakan akun mereka, tak terkecuali akun WhatsApp.

Alangkah kesalnya kita jika akun WhatsApp terbajak, sebab di sana berbagai macam pesan yang terkirim dan dikirim rekan, kolega serta keluarga menjadi satu.

Baca juga:  WhatsApp GB Diduga Terlibat Pencurian 1 Juta Akun Pengguna

Ada pesan, yang sangat personal pula.

Celakanya lagi, jika akun kita yang kena bajak, orang tidak berranggungjawab gunakan untuk tindak kriminal seperti penipuan.

Duh, jangan sampai, deh ya.

Lantas, bagaimana caranya mengembalikan akun WhatsApp yang telah kena retas?

Berikut langkah-langkah cepat dan efektif untuk mengembalikan akun kamu, simak yuk.

Melapor kepada WhatsApp

Dari situs resmi WhatsApp, tertulis, jika kamu menjadi korban pembajakan akun, kamu harus segera melapor ke pusat bantuan WhatsApp.

Caranya, kirim e-mail kepada pihak WhatsApp yakni di alamat [email protected].

Pada e-mail tersebut, langsung tulis subjek yang hendak kita adukan.

Yakni, peretasan atau pembajakan akun WhatsApp.

Sebaiknya, kamu menulis laporan dalam bahasa Inggris agar laporan mudah provider WhatsApp mengerti.

Baca juga:  10 Format Text Baru di WhatsApp dan Cara Penggunaannya

Jangan lupa untuk menerangkan secara detail, kronologi hilangnya akun WhatsApp kamu.

Agar semakin meyakinkan, kirim attachment berupa screenshot akun pribadi kamu.

Kamu juga perlu memasukkan nomor WhatsApp yang telah mengalami peretasan, dan awali dengan kode internasional yang berlaku.

Untuk Indonesia, kodenya adalah +62.

Jika laporan sudah pihak WhatsApp terima, maka mereka akan mendeactive-kan akun kamu.

Aetelahnya, tunggu saja informasi dan langkah apa yang bisa kamu ambil selanjutnya.

Install Ulang WhatsApp Milikmu

Metode install kembali aplikasi WhatsApp ternyata menjadi solusi yang manjur, untuk memulihkan akun yang sudah terbajak.

Langkah-langkahnya sebagai berikut, simak betul-betul, ya.

Hapus atau uninstall WhatsApp, dari ponsel kamu.

Baca juga:  Tutorial Mengubah Tulisan di WhatsApp Jadi Stiker Lucu, Kreatif Banget

Tunggu beberapa saat, install kembali WhatsApp di hape kamu.

Log in menggunakan nomor sama, dengan yang kamu gunakan pada WhatsApp yang kena retas.

Kamu pasti menerima kode OTP, kan? Verifikasi kode OTP kamu segera.

Dan, kamu sudah berhasil masuk kembali ke WhatsApp.

udah kan, caranya? Di kemudian hari, kamu wajib waspada akan peretasan dan pembajakan akun WhatsApp, yang kamu miliki.

Lakukan verifikasi dua langkah agar lebih aman dan nyaman menggunakan aplikasi perpesanan ini, ya.

Itulah beberapa cara untuk memulihkan akun WhatsApp yang diretas, semoga bermanfaat.

Penulis: Andini Maharani DS/Editor: Bam