Sumedang Raih Penghargaan Bergengsi Tingkat Nasional Natamukti, Apa Itu?

Sumedang Raih Penghargaan Natamukti

BERITA SUMEDANG, ruber.id – Pemkab Sumedang di bawah kepemimpinan Bupati Sumedang H Dony Ahmad Munir dan Wakil Bupati H Erwan Setiawan kembali meraih prestasi di tingkat nasional. Kali ini, penghargaan Natamukti pada ajang Natamukti Award 2021, yang berlangsung secara virtual, Kamis (9/12/2021).

Ajang penghargaan Natamukti ini merupakan inisiasi Indonesia Council for Small Buniness (ICSB). Bersama Kementerian Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (Kemenkop).

Secara berkala, penghargaan ini telah terlaksana sejak tahun 2016.

Penghargaan Natamukti ini sebagai apresiasi kepada kabupaten/kota yang berhasil mendorong keberlangsungan UMKM di daerah masing-masing. Khususnya, di masa Pandemi Covid-19.

Setelah melalui proses seleksi dan penjurian yang melibatkan akademisi, peneliti, dan praktisi penggerak UMKM. Kemudian, proses validasi akhir bersama dengan Tim Kementerian KUKM, Kabupaten Sumedang bersama 22 kabupaten/kota lainnya di Indonesia berhak mendapatkan penghargaan bergengsi ini.

Baca juga:  Setelah Poned Ganeas, Pemkab Sumedang Resmikan Puskesmas Baru di Padasuka

Bupati Dony menjelaskan, pemberi penghargaan ini menilai bahwa Pemkab Sumedang telah berhasil memasarkan. Mendorong peningkatan kualitas dan membangun ekosistem UMKM.

Dony menuturkan, Pemkab Sumedang berinisiatif dalam memberikan pelatihan kewirausahaan berbasis sumber daya lokal.

Pelatihan kewirausahaan produktif dan pelatihan peningkatan kapasitas kewirausahaan.

“Dengan upaya ini, Pemkab Sumedang terpilih dan mendapatkan apresiasi,” katanya usai mengikuti ajang penghargaan via zoom meeting dari Gedung Negara, Sumedang.

Dony menyatakan, Kementerian KUKM juga memandang Sumedang mampu membangun ekosistem digital bagi UMKM.

Sehingga, UMKM di Sumedang dapat eksis, berlanjut, dan berkembang. Meski di tengah masa sulit pandemi Covid-19.

“Tim penilai memandang Pemkab Sumedang berhasil mengembangkan UMKM.”

“Menjadikan UMKM unggul dan bisnisnya bisa terus berlangsung di tengah situasi yang tidak menguntungkan,” ucapnya.

Baca juga:  Longsor Timpa Rumah Warga di Sumedang Selatan, Sekeluarga Mengungsi

Dony menjelaskan, penghargaan Natamukti ini tentunya menjadi inspirasi bagi Pemkab Sumedang. Untuk terus memperhatikan keberlangsungan UMKM di Kabupaten Sumedang.

“Harapannya, ekosistem digital UMKM di Sumedang bisa betul-betul terbangun.”

“Para pelaku UMKM terus maju dan saya pastikan, Pemkab Sumedang ada di belakangnya,” katanya.

Penghargaan sebagai Motivasi untuk Terus Memberdayakan UMKM

Sementara, Sekretaris Menteri KUKM Arif Rahman Hakim mengapresiasi upaya ICSB yang selalu memotivasi semua pihak dalam memberdayakan UMKM.

“Terutama memotivasi para kepala daerah untuk memberikan perlindungan. Sekaligus pemberdayaan kepada usaha mikro, kecil, dan menengah,” ucapnya.

Arif mengapresiasi, kepada para penerima penghargaan yang terpilih sebagai kabupaten/kota. Yang telah berhasil mendorong keberlangsungan UMKM di daerah masing-masing.

Baca juga:  Gubernur Jabar Berikan Tips Jadi Pimpinan Daerah di Era Medsos

“Semoga, upaya yang telah pemerintah daerah lakukan selama ini, mampu mendorong pertumbuhan UMKM.”

“Mampu menginspirasi daerah lain untuk lebih mengembangkan potensi lokal di daerahnya,” jelasnya.

Arif mengajak semua pihak dapat menciptakan kewirausahaan dalam suatu ekosistem.

Meningkatkan nilai tambah dengan inovasi, menciptakan lapangan pekerjaan.

Dan meningkatkan konsumsi produk atau jasa buatan dalam negeri.

“Apa yang sudah kepala daerah upayakan ini bisa terdokumentasikan dengan baik. Sebagai media pembelajaran untuk daerah yang lain.”

“Kemudian apa yang sudah berjalan dengan baik, bisa semakin berkembang di seluruh wilayah Indonesia,” harapnya.

Penulis/Editor: R003