TASIKMALAYA, ruber.id – Wali Kota Tasikmalaya Budi Budiman dan unsur Forkopimda lainnya, Jumat (10/7/2020) menggelar Sidang 1 Tim Koordinasi Pengelolaan Sumber Daya Air (TKPSDA).
Kegiatan yang digelar di Hotel Horison Kota Tasikmalaya itu merupakan tindak lanjut dari permasalahan meluapnya Sungai Citanduy.
BACA JUGA: Wakil Gubernur Jabar Tinjau Langsung Lokasi Banjir di Sukaresik Tasikmalaya
Seperti diketahui, meluapnya Sungai Citanduy berakibat pada banjirnya wilayah Sukaresik, Kabupaten Tasikmalaya.
Dalam kesempatan tersebut, Budi mengatakan Sungai Citanduy merupakan wilayah sungai lintas provinsi dengan hulu di Gunung Cakrabuana Provinsi Jawa Barat.
“Pengelolaan sumber daya air harus terus memperhatikan keserasian konversi dan pendayagunaan dari hulu ke hilir, sehingga masyarakat dapat menikmati,” terangnya.
Budi berharap dengan pengelolaan sumber daya air yang baik dan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan khususnya sungai dapat meningkatkan perekonomian. (R020/Indra)