Ledakan Puncak Corona Diprediksi April-Mei, Ridwan Kamil: Siapkan 1 Lantai di RSUD Pandega!

PANGANDARAN, ruber.id – Pemkab Pangandaran, Jawa Barat diminta siapkan satu lantai di RSUD Pandega untuk menghadapi puncak virus Corona.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan, para ahli memprediksi ledakan puncak virus Corona akan terjadi pada April-Mei 2020.

Maka dari itu, pihaknya meminta pengelola RSUD Pandega menyediakan satu lantai khusus untuk merawat pasien COVID-19.

“Segera manfaatkan dalam situasi sekarang ini,” katanya saat meresmikan RSUD Pandega via teleconference di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Sabtu (4/4/2020).

Sementara, Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata menyampaikan, pihaknya sudah menyiapkan enam ruang isolasi untuk penanganan pasien COVID-19.

Dengan dioperasikannya rumah sakit ini, kata Jeje, bakal menjadi fasilitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat umum, khususnya warga Pangandaran.

Baca juga:  Pelabuhan Bojongsalawe Nantinya Mampu Menampung Kapal Ukuran Besar

Jeje menyebutkan, selama ini warga Pangandaran lebih memilih berobat ke rumah sakit di Banyumas dan Purwokerto, Jawa Tengah.

Padahal ada rumah sakit terdekat di Jawa Barat, seperti Kota Banjar dan Ciamis. Namun kebanyakan warga berobat ke Jawa Tengah. (R002/dede ihsan)

BACA JUGA: Peresmian RSUD Pandega Pangandaran via Teleconference