Semarak Festival Kabaret se Jawa Barat bersama Sanggar Teater Sebelas April

ANGKREK, ruber.id – UKM Sanggar Teater Sebelas April Sumedang sukses menggelar festival kabaret.

Festival yang digelar di Aula HES STKIP Sebelas April Sumedang, Sabtu 22/2/2020 ini, melibatkan pelajar tingkat SMA/SMK/MA sederajat se Jawa barat.

Festival yang diselenggarakan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Sanggar Teater Sebelas April ini mengusung tema Parodi Pewayangan.

Pembantu Ketua 3 STKIP Dr Kuswara, M. Pd., menyebutkan, festival ini digelar dalam rangka meningkatkan solidaritas, menjalin silaturahmi, dan menambah wawasan.

Festival kabaret, diikuti sejumlah sekolah di Jawa barat, dan dihadiri para seniman serta penikmat seni.

“Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan seni yang mampu menjadikan kita, lebih mencintai dan menghargai kebudayaan.”

Baca juga:  Berbasis Pesantren, Lulusan SMK Farmasi Nurul Firdaus 100% Diserap Lapangan Kerja

“Selain itu, seseorang yang menikmati seni ataupun orang seni akan punya jiwa empati yang lebih dan punya perasaan yang lembut.”

“Sehingga, peka terhadap kejadian di lingkungannya,” kata Kuswara kepada ruber.id, melalui GPS (Gema Pers Sebelas April), Sabtu malam.

Kuswara berharap, kegiatan ini mampu memberikan kesan yang positif.

Karena, kata Kuswara, dalam dunia pewayangan, selalu mengajarkan pesan-pesan yang baik.

“Dan lebih dari itu, mampu menjadikan kita santun dalam hal berbahasa dan berperilaku,” tutur Kuswara.

Di tempat yang sama, Ketua Pelaksana Kegiatan Irmando Oktario mengatakan, kegiatan ini sebagai upaya komunikasi yang efektif dan efisien.

Yang bertujuan, untuk mengenalkan kebudayaan lama yang dibingkai atau dibumbui kebudayaan saat ini.

Baca juga:  Kecelakaan Maut di Tanjungsari Sumedang, Berikut Identitas 4 Korban Tewas

“Sehingga, mudah diinterpretasikan, khususnya oleh kawula muda,” sebutnya.

Sementara itu, Ketua UKM Satesapi (Sanggar Teater Sebelas April) Carwa berharap, kegiatan ini menjadi wadah yang baik bagi pengembangan minat dan bakat pelajar.

“Semoga, kegiatan ini ke depannya mampu lebih baik lagi, dan menjadi sarana bagi pelajar mengembangkan potensi, khususnya di bidang seni,” ujarnya. (Aprilia/GPS)

Baca berita lainnya: 30 Tim Putra dan 14 Tim Putri Bola Voli Meriahkan Pekan Prestasi Pelajar STKIP Sumedang