110 Warga Sumedang Meninggal Akibat Covid-19

Satgas Covid-19 Sumedang
KETUA Bidang Informasi Publik Satgas Penanganan Covid-19 Sumedang Iwa Kuswaeri. ist/ruber.id

BERITA SUMEDANG, ruber.id – Sejak cirus corona mewabah di Indonesia pada Maret 2020 lalu, sudah ada 110 warga Kabupaten Sumedang, Jawa Barat yang meninggal akibat Covid-19.

Data kematian akibat Covid-19 tersebut tercatat Satuan Gugus Tugas (Satgas) Covid-19 Kabupaten Sumedang hingga Senin (31/5/2021).

Ketua Bidang Informasi Publik Satgas Penanganan Covid-19 Sumedang Iwa Kuswaeri menyebutkan, selain kasus meninggal akibat Covid-19, warga Sumedang yang telah terpapar virus corona ada sebanyak 4.291 orang.

Dari total tersebut, kata dia, 10 orang dirawat di RSUD Sumedang, dan 84 orang lainnya masih diwajibkan melakukan isolasi mandiri.

“Dari total 4.291 warga Sumedang yang terpapar Covid-19, ada 4.087 orang yang sudah dinyatakan sembuh atau selesai menjalani isolasi mandiri,” ucapnya.

Baca juga:  Akibat Corona, KPU Pangandaran Tunda Sebagian Tahapan Pilkada 2020

Iwa menyatakan, dalam sehari, penambahan kasus warga yang terpapar Covid-19 juga masih cukup tinggi.

“Pada hari ini, ada 14 pasien positif Covid-19 di Sumedang,” jelasnya.

Tambahan 14 pasien positif Covid-19 yang baru ini terdiri dari lima orang asal Kecamatan Situraja, dan sembilan orang asal Kecamatan Tomo.

Kabar baiknya, sambung Iwa, pada hari ini juga terdapat 11 pasien Covid-19 yang sudah dinyatakan sembuh/selesai menjalani masa isolasi mandiri.

Kesebelas orang tersebut terdiri dari satu orang asal Kecamatan Conggeang, lima orang asal Kecamatan Tomo, empat orang asal Kecamatan Pamulihan, dan satu orang asal Kecamatan Darmaraja.

“Perkembangan kasus Covid-19 di Sumedang ini masih perlu untuk diwaspadai dengan disiplin menjalankan protokol kesehatan.”

Baca juga:  Peringati HUT ke 12, Bawaslu Sumedang Donor Darah, Bagikan Masker dan Hand Sanitizer

“Kami mengajak kepada seluruh warga Sumedang untuk tetap disiplin memakai masker, menjaga jarak dan menjauhi kerumunan serta rajin mencuci tangan pakai sabun atau hand sanitizer,” ajaknya. (R003)

BACA JUGA: Warga Conggeang Sumedang Panik, Lahan Belum Dibayar Tapi 4 Bekho Sudah Nongol